KOMPAS.com – Setiap orang pasti akan mengalami masa peralihan dari anak-anak menjadi dewasa. Masa peralihan ini disebut sebagai masa pubertas.
Tidak hanya ditandai dengan perubahan fisik seseorang yang terbilang cepat, pada anak perempuan, masa pubertas juga ditandai dengan mengalami menstruasi pertama atau menarche.
Adapun menstruasi merupakan bagian dari siklus yang dialami uterus secara periodik. Menstruasi biasanya terjadi sekitar 14 hari setelah ovulasi. Proses ini ditandai dengan keluarnya darah dari vagina.
Diberitakan Kompas.com, Rabu (26/8/2021), kebanyakan remaja putri mulai menstruasi ketika berusia sekitar 8-13 tahun. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan jika perempuan remaja mengalami menstruasi pertamanya lebih cepat ataupun lebih lambat dibanding teman sebayanya.
Baca juga: Perlukah Konsumsi Tablet Tambah Darah Saat Menstruasi?
Sayangnya, banyak orangtua yang masih merasa canggung membicarakan menstruasi kepada anak perempuannya.
Padahal, topik menstruasi tersebut penting untuk dibicarakan karena dapat menambah pengetahuan anak mengenai tubuhnya.
Tidak hanya itu, membicarakan topik menstruasi kepada anak perempuan juga dapat mempersiapkan mental sang buah hati agar tidak kaget, takut, dan khawatir ketika mendapatkan menstruasi pertamanya.
Mereka pun akan lebih memahami mengenai berapa lama masa menstruasi dan hal yang harus dilakukan saat menstruasi.
Lalu, kapan waktu yang tepat bagi Anda, Generasi Bersih dan Sehat (Genbest), untuk mulai mengedukasi remaja putri mengenai menstruasi?
Ada beberapa tanda remaja putri sudah memasuki fase pubertas dan akan mengalami menstruasi pertamanya. Saat tanda-tanda berikut ini mulai muncul, Anda bisa memulai diskusi tersebut.
1. Kuncup payudara mulai tumbuh
Tanda pubertas fisik pertama pada anak perempuan biasanya adalah perkembangan kuncup atau bakal payudara. Kuncup ini merupakan benjolan seukuran nikel di bawah puting.
Baca juga: Mencegah Stunting Dimulai dari Masa Remaja. Begini Caranya!
Secara umum, anak perempuan yang sudah mengalami perkembangan kuncup payudara akan mendapatkan menstruasi pertamanya sekitar 1-2 tahun setelahnya.
2. Tumbuh rambut di area tertentu
Tanda anak perempuan mengalami pramenstruasi selanjutnya adalah adanya pertumbuhan rambut kasar di beberapa area. Rambut-rambut kasar ini akan mulai tumbuh cukup lebat di kaki, ketiak, dan area genital anak.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya