Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/04/2023, 14:00 WIB
Hilda B Alexander

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu momen yang ditunggu-tunggu kehadirannya setiap tahun oleh umat Islam adalah Ramadan.

Biasanya, kita akan memasak berbagai sajian makanan. Terkadang juga membeli beragam takjil dari yang asin hingga yang manis.

Namun, akankah minuman dan makanan tersebut habis? Atau malah menjadi sampah? Belum lagi sampah plastik sekali pakai yang menumpuk selama Ramadan.

Jangan sampai hal-hal baik yang kita niatkan malah berpotensi membuat kerugian bagi orang lain atau bahkan lingkungan di sekitar kita.

Baca juga: Sambut Ramadan, Allianz Gelar Edukasi Kesehatan Lansia, Ibu Hamil, dan Balita

Nah, untuk meminimalisasi dampak penggunaan plastik, ada lima tips dari Greenpeace Indonesia yang bisa diterapkan untuk tetap memaksimalkan ibadah selama Ramadan sambil melakukan refleksi terhadap lingkungan:

1. Makan dan minum secukupnya 

Ketika sedang berburu hidangan untuk berbuka, tentunya segala jenis makanan dan minuman akan terlihat sedap di mata. Akan tetapi, jangan sampai kalap.

Selain tidak baik untuk kesehatan, membeli makanan berlebihan, apabila tidak habis dikonsumsi, dapat menyebabkan pemborosan dan pencemaran lingkungan.

Hal ini mengingat, salah satu hikmah dari puasa adalah agar kita bisa berhemat serta mengendalikan hawa nafsu.

2. Kurangilah penggunaan plastik sekali pakai

Plastik sekali pakai adalah salah satu penyebab utama pencemaran lingkungan.

Plastik sekali pakai yang sering kita temukan untuk membungkus ataupun menyajikan makanan dan minuman ketika sudah dibuang dapat menumpuk di tempat sampah dan tidak dapat terurai sehingga bisa mengganggu lingkungan dan habitat setiap makhluk hidup!.

Maka dari itu, mari kita gunakan peralatan makan dan minum yang bisa dicuci dan digunakan kembali agar kita dapat menjalankan ibadah puasa dengan lebih sehat dan berkah, serta memberikan kontribusi positif bagi lingkungan.

3. Gunakan air secukupnya

Air merupakan sumber kehidupan yang sangat penting bagi manusia dan makhluk hidup lainnya. Sayangnya, air juga merupakan sumber daya yang terbatas dan rentan tercemar.

Oleh karena itu, mari kita menggunakan air secukupnya saat menyikat gigi, mencuci piring, dan pada saat berwudhu.

Dengan demikian, kita bisa menghemat penggunaan air sebagai salah satu bentuk kepedulian dan tanggung jawab terhadap lingkungan serta sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.

4. Gunakanlah transportasi yang ramah lingkungan

Kendaraan berupa mobil ataupun motor yang biasa kita gunakan untuk bepergian ternyata merupakan salah satu penyumbang polusi udara yang berkontribusi terhadap buruknya kualitas udara di sekitar kita.

Padahal, dengan berpuasa pada bulan Ramadan dapat membantu membersihkan pikiran, hati, ingatan, tubuh, dan jiwa kita.

Akan tetapi, jikalau kita berkontribusi mencemari paru-paru kita dan makhluk lain, justru kita kehilangan esensi dari hal yang ingin kita capai pada bulan Ramadan ini.

Maka dari itu, marilah kita mulai gunakan transportasi publik yang ramah lingkungan di kehidupan sehari-hari kita.

5. Jangan lupa bersedekah

Sedekah tidak melulu soal uang. Kamu bisa berkontribusi untuk kebaikan bersama dengan cara yang sederhana.

Coba lihat kembali kebiasaan kamu sehari-hari dan cari tahu bagaimana kamu bisa menghemat makanan, transportasi, energi, dan sumber daya lainnya.

Dengan begitu, kita bisa membantu menjaga lingkungan dan juga memberi manfaat bagi saudara-saudara yang kurang beruntung di seluruh dunia. Ini adalah salah satu bentuk ibadah yang mulia.

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com