Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MyPassword Dorong Keseimbangan Hidup Sehat dengan Teknologi di "Customer Appreciation 2024"

Kompas.com, 15 Juni 2024, 18:00 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - PT Password Solusi Sistem (myPassword) menyelenggarakan Customer Appreciation 2024 mengangkat tema "Debugging Wellness: Harmonizing Body, Soul, and Mind" pada 12 Juni 2024 di Jakarta.

Acara ini merupakan bentuk apresiasi kepada pelanggan setia myPassword yang telah menggunakan solusi dan layanan berbasis teknologi mereka.

Lebih dari sekadar apresiasi, tema "Debugging Wellness" dipilih untuk menggarisbawahi pentingnya keseimbangan antara kesehatan fisik, mental, dan spiritual di tengah padatnya kesibukan.

Acara ini diharapkan dapat membekali para pelanggan dengan pengetahuan dan tips praktis untuk menjaga kesehatan dan mencapai work life balance yang ideal.

Presiden Direktur PT Password Solusi Sistem J. Wendra Lea mengatakan, ajang itu merupakan kesempatan myPassword untuk mengekspresikan rasa terima kasih kepada para pelanggan dan teknologi partner yang telah menjadi bagian penting dari perjalanan myPassword.

"Kami berkomitmen untuk terus memberikan solusi teknologi terbaik dan inovatif guna mendukung perkembangan bisnis dan industri di Indonesia," katanya.

Lebih lanjut, Lea menekankan bahwa komitmen myPassword tidak hanya pada solusi teknologi, tetapi juga pada kesejahteraan pengguna.

"Kami ingin membantu para pelanggan mencapai work-life balance yang ideal dengan mengintegrasikan teknologi dan kesehatan secara harmonis," tambahnya.

Upaya myPassword dalam menyeimbangkan kesehatan dan teknologi sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).

Dengan memadukan solusi teknologi dan edukasi kesehatan, myPassword menunjukkan komitmennya tidak hanya pada kemajuan bisnis, tetapi juga pada kesejahteraan para penggunanya.

Inisiatif ini diharapkan dapat menginspirasi perusahaan lain untuk turut berkontribusi dalam pencapaian SDGs dan membangun masa depan yang lebih sehat dan berkelanjutan.

Dalam acara tersebut turut hadir sebagai Pembicara Utama yaitu Ade Rai, seorang binaragawan alami profesional Indonesia yang telah berkompetisi dalam kejuaraan binaraga seperti SEA Games dan Asian Games.

Ia adalah juara dunia binaraga alami tiga kali, selebriti besar, dan pengusaha sukses di Indonesia.

Turut hadir sebagai panelis yaitu Armand Hadrianus Paundu, Data Analytic Manager dari PT Eigerindo Multi Produk Industri (EIGER) dan Hendriyanto Suhandi, Direktur PT Password Solusi Sistem.

Baca juga: 5 Kriteria Gawat Darurat yang Ditanggung BPJS Kesehatan jika Pasien Langsung Dibawa ke IGD

Direktur PT Password Solusi Sistem, Hendriyanto Suhandi yang merupakan penggiat olahraga Triathlon turut membagikan pengalamannya dalam membagi waktu ditengah kesibukan namun tetap masih bisa menjankankan hobinya.

“Berbagai aplikasi dengan teknologi seperti IOT memainkan peran penting dalam menunjang kita berolahraga dan memfasilitasi work-life balance, tinggal bagaimana kita dapat memanfaatkan aplikasi tersebut,” tutur Hendriyanto Suhandi.

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya
IESR: Revisi Perpres 112 Tahun 2022 Ancam Target Transisi Energi
IESR: Revisi Perpres 112 Tahun 2022 Ancam Target Transisi Energi
LSM/Figur
8 Juta Anak Indonesia Memiliki Darah Mengandung Timbal Melebihi Batas WHO
8 Juta Anak Indonesia Memiliki Darah Mengandung Timbal Melebihi Batas WHO
Pemerintah
Bobibos Diklaim Lebih Ramah Lingkungan, Ini Penjelasan BRIN
Bobibos Diklaim Lebih Ramah Lingkungan, Ini Penjelasan BRIN
LSM/Figur
IWIP Libatkan UMKM dalam Rantai Pasok Industri, Nilai Kerja Sama Tembus Rp 4,4 Triliun
IWIP Libatkan UMKM dalam Rantai Pasok Industri, Nilai Kerja Sama Tembus Rp 4,4 Triliun
Swasta
Celios: Pembatasan Izin Smelter Harus Disertai Regulasi dan Peta Dekarbonisasi
Celios: Pembatasan Izin Smelter Harus Disertai Regulasi dan Peta Dekarbonisasi
Pemerintah
COP30 Buka Peluang RI Dapatkan Dana Proyek PLTS 100 GW
COP30 Buka Peluang RI Dapatkan Dana Proyek PLTS 100 GW
Pemerintah
Kemenhut: 6.000 ha TN Kerinci Seblat Dirambah, Satu Orang Jadi Tersangka
Kemenhut: 6.000 ha TN Kerinci Seblat Dirambah, Satu Orang Jadi Tersangka
Pemerintah
Masa Depan Keberlanjutan Sawit RI di Tengah Regulasi Anti Deforestasi UE dan Tekanan dari AS
Masa Depan Keberlanjutan Sawit RI di Tengah Regulasi Anti Deforestasi UE dan Tekanan dari AS
Swasta
Negara di COP30 Sepakati Deklarasi Memerangi Disinformasi
Negara di COP30 Sepakati Deklarasi Memerangi Disinformasi
Pemerintah
3.099 Kasus Iklim Diajukan Secara Global hingga Pertengahan 2025
3.099 Kasus Iklim Diajukan Secara Global hingga Pertengahan 2025
Pemerintah
Seruan UMKM di COP30: Desak agar Tak Diabaikan dalam Transisi Energi
Seruan UMKM di COP30: Desak agar Tak Diabaikan dalam Transisi Energi
Pemerintah
Mendobrak Stigma, Menafsir Ulang Calon Arang lewat Suara Perempuan dari Panggung Palegongan Satua Calonarang
Mendobrak Stigma, Menafsir Ulang Calon Arang lewat Suara Perempuan dari Panggung Palegongan Satua Calonarang
LSM/Figur
Fragmentasi Regulasi Hambat Keberlanjutan Industri Sawit RI
Fragmentasi Regulasi Hambat Keberlanjutan Industri Sawit RI
Swasta
Terkendala Harga, ESDM Pilih Solar dengan Kandungan Sulfur Tinggi untuk Campuran B50
Terkendala Harga, ESDM Pilih Solar dengan Kandungan Sulfur Tinggi untuk Campuran B50
Pemerintah
Inovasi Keimigrasian di KEK Gresik, Langkah Strategis Perkuat Ekonomi Hijau dan Iklim Investasi Indonesia
Inovasi Keimigrasian di KEK Gresik, Langkah Strategis Perkuat Ekonomi Hijau dan Iklim Investasi Indonesia
Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau