"Human Initiative diharapkan dapat mewujudkan amanat konstitusi bersama dengan pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan. Hal ini mengacu pada Pasal 34 UUD 1945 yang mewajibkan negara untuk melindungi fakir miskin dan anak-anak terlantar,” kata Muhaimin.
Pihaknya pun bersyukur dapat hadir di tengah-tengah orang-orang baik yang telah menjalankan aksi-aksi kemanusiaan.
Selama 25 tahun terakhir, lanjut Muhaimin, HI telah mendapatkan kepercayaan dari berbagai pihak untuk terus berkontribusi dalam aksi kemanusiaan.
Kolaborasi HI dengan pemerintah dan berbagai organisasi kemasyarakatan dipandang sebagai kemitraan strategis dalam mengatasi isu-isu kemanusiaan. Muhaimin berharap, kolaborasi yang telah dijalin Human Initiative terus diperkuat.
“Tidak hanya dalam masa-masa krisis, tetapi juga dalam upaya meningkatkan kualitas hidup bangsa Indonesia dan juga dunia,” ujar Muhaimin.
Baca juga: Human Initiative Salurkan Hewan Kurban bagi 156.097 Orang di Pelosok
Sebagai informasi, Initiative Forum 2024 menghadirkan empat sesi utama, yakni Initiative Exposure, Initiative Insight, Initiative Award, dan Initiative Connect.
Seluruh sesi tersebut dihadirkan untuk memperkuat dampak kolaborasi kemanusiaan. Dalam forum ini, Human Initiative juga meluncurkan Local Champion Award dan Humanity Award sebagai bentuk apresiasi terhadap kerja sama yang signifikan dalam menjawab tantangan-tantangan kemanusiaan.
Forum tersebut juga dihadiri oleh tokoh-tokoh kemanusiaan global, seperti Vincent Raymond Ochilet dari International Committee of the Red Cross (ICRC).
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya