Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapasitas Pembangkit Energi Terbarukan ASEAN, Indonesia Peringkat 2

Kompas.com - 08/11/2023, 12:00 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com - Kapasitas terpasang pembangkit listrik berbasis energi terbarukan di Indonesia tercatat 12.603 megawatt (MW) pada 2022 menurut penghitungan dari International Renewable Energy Agency (IRENA).

Angka tersebut menempatkan Indonesia di peringkat kedua sebagai negara dengan kapasitas pembangkit listrik berbasis energi terbarukan terbesar di ASEAN pada 2022.

Penghitungan itu disampaikan IRENA dalam laporan tahunan terbarunya berjudul "Renewable Energy Statistics 2023".

Baca juga: Capai SDGs, Indonesia Jaga Ketahanan Energi Sambil Bertransisi

Dalam menyusun laporannya, IRENA mengolah data yang didapatkan dari berbagai sumber seperti kuisioner, statistik resmi, asosiasi industri, dan laporan serta artikel berita lainnya.

"Data kapasitas energi terbarukan yang ditampilkan mewakili kapasitas pembangkitan net maksimum dari pembangkit listrik dan instalasi lain yang menggunakan sumber energi terbarukan untuk menghasilkan listrik," tulis IRENA.

Kapasitas pembangkit listrik tenaga air (PLTA) di Indonesia menurut IRENA tercatat 6.689 MW hingga 2022.

Sedangkan kapasitas terpasang pembangkit listrik tenaga bayu (PLTB) atau energi angin hanya sebesar 154 MW.

Baca juga: Sejumlah Pihak Peringatkan Taktik “Greenwashing” Terselubung Energi Fosil dalam COP28

Untuk pembangkit listrik tenaga surya (PLTS), jumlah kapasistas terpasang di Indonesia menurut IRENA sebesar 313 MW.

IRENA menambahkan, total kapasitas terpasang pembangkit listrik tenaga bioenergi di Indonesia sebesar 3.087 MW.

Energi terbarukan lainnya yakni pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) di Indonesia dilaporkan mencapai 2.360 MW.

Sisanya, pembangkit listrik berbasis energi terbarukan di Indonesia menurut catatn IRENA terdiri atas biogas, solid biofuels, renewable waste, dan lain-lain.

Baca juga: Data Spasial Potensi Sungai untuk Energi Hidro

Di ASEAN, Vietnam menjadi negara dengan kapasitas pembangkit listrik berbasis energi terbarukan terbesar dengan capaian 45.327 MW.

Berikut peringkat 11 negara ASEAN dengan kapasitas terpasang pembangkit listrik berbasis energi terbarukan menurut catatan IRENA

  1. Vietnam: 45.327 MW
  2. Indonesia: 12.603 MW
  3. Thailand: 12.197 MW
  4. Laos: 9.624 MW
  5. Malaysia: 9.044 MW
  6. Filipina: 7.668 MW
  7. Myanmar: 3.466 MW
  8. Kamboja: 1.840 MW
  9. Singapura: 846 MW
  10. Brunei Darussalam: 5 MW
  11. Timor Leste: 1 MW

Baca juga: Transisi Energi Harus Berbasis Keberlanjutan dan Pelibatan Warga Lokal

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

LSM/Figur
PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

Pemerintah
BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

Pemerintah
Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Pemerintah
IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

Swasta
WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

LSM/Figur
Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Pemerintah
Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Pemerintah
5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

Pemerintah
UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

Pemerintah
Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

LSM/Figur
Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

LSM/Figur
90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

Pemerintah
Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

LSM/Figur
Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau