Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/02/2024, 16:00 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berkomitmen teguh menerapkan konsep Bangunan Gedung Hijau (BGH).

Konsep ini diterapkan tidak hanya pada seluruh gedung di kawasan kantor pusat Kementerian PUPR, tetapi juga kantor-kantor balai, kantor kementerian/lembaga lain, dan kantor pemerintah daerah, seperti disampaikan Kepala Bagian Sarana Fisik Biro Umum Kementerian PUPR Eki Arsita. 

Ia memberikan contoh, salah satunya Gedung Utama Kementerian PUPR. Menurutnya, bangunan ini dibangun dengan konsep green building yang memiliki estimasi penghematan listrik sekitar 40 persen dan penghematan konsumsi air hingga 35 persen.

“Desain keseluruhan gedung memperhatikan lebih banyak penerangan alami dari sinar matahari pada siang hari, serta menerapkan sistem daur ulang penggunaan air untuk menghemat konsumsi air melalui sistem rain water harvesting, recycling, dan reuse,” tutur Eki, dikutip dari laman resmi, Senin (12/2/2024). 

Baca juga: Dukung Keberlanjutan Lingkungan, Kementerian PUPR Dorong Daur Ulang Air, Sampah, dan Energi di Rest Area Jalan Tol

Lebih lanjut, Eki menambahkan, adanya optimalisasi Ruang Terbuka Hijau (RTH) pada BGH juga akan berfungsi sebagai pocket serial garden dan social space.

“Hal ini dikarenakan Bangunan Gedung Hijau tidak optimal kinerjanya jika tidak didukung ruang terbuka hijau serta komunitas hijau yang akan mewujudkan ekosistem Kampus Hijau PUPR sebagai perkantoran humanis nan ramah lingkungan,” imbuhnya.

Penghargaan perkantoran hijau

Kepala Bagian Humas dan HAL Kementerian PUPR Maretha Ayu Kusumastuti menambahkan, kawasan perkantoran Kementerian PUPR telah menerima beberapa penghargaan dalam bidang Manajemen Perkantoran Hijau. 

”Terakhir, pada akhir tahun lalu, menjadi Runner Up pada ASEAN Energy Awards 2023 Kategori Green Building Awards Sub-kategori Large Building. Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM),” terang dia. 

Sebelumnya, tambah Maretha, Gedung Kementerian PUPR telah mendapatkan sertifikasi greenship platinum, bersama-sama dengan German Centre di BSD City dan Kampus ITSB di Bekasi. 

Greenship merupakan perangkat tolak ukur bangunan hijau di Indonesia yang disusun oleh Green Building Council Indonesia (GBCI),” jelasnya.

Studi banding dengan universitas

Komitmen dan penghargaan tersebut membuat Kementerian PUPR menerima kunjungan 12 orang civitas akademika Fakultas Teknik Universitas Gajah Mada (FT UGM), dalam rangka studi banding Manajemen Operasional Bangunan Hijau Kementerian PUPR.

Rombongan civitas akademika FT UGM tersebut terdiri dari Dekan, Dosen, dan tenaga pendidik, yang diterima di Ruang Rapat Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR, Jakarta, Selasa (6/1/2024). 

Sementara itu, para civitas akademika berkesempatan mempromosikan Program Master by Research FT UGM, khususnya program Magister Teknik Fisika (MTF) Bidang Bangunan Hijau dan Bangunan Cerdas kepada perwakilan Kementerian PUPR yang hadir.

Baca juga:

Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset dan SDM Universitas Gadjah Mada (UGM) Muslikhin Hidayat menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kementerian PUPR yang telah menerimanya untuk melakukan objek studi banding di kantor kementerian. 

Muslikhin menjelaskan, Kementerian PUPR sudah memberikan sampel studi banding yang sesuai, karena menerapkan konsep kampus hijau. 

"Yang memperhatikan green site dan green building, ground water tank, pengelolaan sampah kawasan, fasilitas green lain pada kawasan, ramah disabilitas, penataan kawasan lanjutan, program kampus hijau terkait dengan SDGs, achievement dan legacy," pungkasnya. 

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

LSM/Figur
PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

Pemerintah
BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

Pemerintah
Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Pemerintah
IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

Swasta
WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

LSM/Figur
Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Pemerintah
Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Pemerintah
5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

Pemerintah
UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

Pemerintah
Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

LSM/Figur
Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

LSM/Figur
90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

Pemerintah
Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

LSM/Figur
Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau