BALI, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo dijadwalkan memimpin pertemuan tingkat tinggi dalam World Water Forum ke-10 di Bali pada hari ini, Senin (20/5/2024).
Berdasarkan rilis resmi World Water Forum, Jokowi disebut memulai pertemuan terkait persoalan air dan sanitasi global.
Pertemuan itu akan dihadiri Perdana Menteri (PM) Tajikistan Qohir Rasulzoda, Presiden Sri langka Ranil Wickremesinghe, Presiden Fiji Ratu Wiliame Maivalili Katonivere, Wakil Perdana Menteri Malaysia Dato Sri Haji Fadillah Bin Haji Yusof, dan Wakil Perdana Menteri Papua Nugini John Rosso.
Baca juga: Krisis Air Dunia Disebut Menyedihkan, Kondisi Indonesia Lebih Baik
Pertemuan juga akan diikuti oleh Presiden World Water Council (WWC) Loïc Fauchon, Presiden Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Dennis Francis, mantan Presiden Hungaria Janos Ader, utusan khusus Prancis Barbara Pompili, dan utusan khusus Belanda Meike van Ginneken.
Ini merupakan kali pertama adanya pertemuan tingkat kepala negara dalam sejarah World Water Forum.
Usai tersebut, para kepala negara dan delegasi peserta World Water Forum akan berkunjung ke kawasan mangrove Taman Hutan Raya (Tahura) I Gusti Ngurah Rai.
Baca juga: Presiden Jokowi Undang Danny Pomanto untuk Jamu Tamu Peserta World Water Forum 2024 di Bali
Rangkaian acara pada hari ini akan ditutup dengan Cultural Parade di Bali Collection.
Sebelumnya, para pemimpin dan delegasi World Water Forum ke-10 dijamu gelaran welcoming dinner di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali, Minggu (19/5/2024).
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya