Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Crocs Ganti Bahan Baku Produksi Alas Kaki Demi Nol Emisi Karbon Pada Tahun 2040

Kompas.com - 08/04/2025, 15:40 WIB
Eriana Widya Astuti,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

Sumber trellis

KOMPAS.com - Produsen alas kaki, Crocs, berupaya untuk menuju nol emisi karbon di 2040 dengan memikirkan kembali penggunaan plastik pada produk mereka.

Produsen alas kaki ini berusaha keras untuk mengubah komposisi produk mereka, tanpa harus mengorbankan harapan konsumen terkait daya tahan dan kenyamanan produk.

Untuk menjalankan itu, Crocs akan mengganti 50 persen campuran Crocslite yang terdiri dari etilen vinil asetat dan zat lainnya dengan bahan yang "bersifat bio-sirkular". Bahan baru ini terbuat dari minyak goreng bekas dan minyak lainnya yang berasal dari penggilingan dan daur ulang kertas, pada tahun 2030.

Baca juga: Kabar Baik, Emisi Gas Anestesi Berkurang 27 Persen

Harapannya, dengan strategi ini mereka mampu mengurangi jejak karbon hingga 50 persen juga pada tahun 2030.

Saat ini Crocs telah mencapai setengah jalan dengan mengurangi penggunaan plastik selama empat tahun terakhir. Selain itu, Crocs juga telah mengurangi emisi siklus hidup yang terkait dengan sepasang alas kaki Crocs klasik sekitar 20 persen menjadi 2,02 kilogram atau setara dengan emisi yang dihasilkan dari pembakaran dua galon bensin.

Deanna Bratter, kepala bagian keberlanjutan untuk Crocs mengatakan bahwa, bahan dan manufaktur adalah pendorong terbesar yang dimiliki untuk memenuhi target nol emisi karbon pada tahun 2040 dan mereka menemukan cara yang untuk melakukan pengurangan secara efektif.

Baca juga: Nestle Indonesia Umumkan Pengurangan Emisi 20,38 Persen pada 2024

“Kami benar-benar mulai berfokus pada bagaimana kami dapat berinovasi dan milih bahan yang kami gunakan serta melihatnya melalui sudut pandang peluang untuk mengurangi dampak negatif dari pengguna bahan dasar produk kami terhadap lingkungan dan juga mengurangi emisi karbon yang terkait dengannya,” ujar Deanna Bratter dikutip dari Trellis, Selasa (8/4/2025).

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau