JAKARTA, KOMPAS.com - Pengurangan emisi karbon sebagai salah satu Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) menjadi bagian dari Penghargaan Thomas Alva Edison.
Thomas Alva Edison adalah peneliti sekaligus penemu yang mumpuni asal AS.
Sepanjang hidupnya, Edison yang lahir pada 11 Februari 1847 memberi sumbangan besar bagi dunia dalam hal inovasi bidang bola lampu, gambar bergerak, hingga teknologi telepon dan telegraf.
Dalam laman edisonawards.com, termaktub informasi bahwa Penghargaan Edison adalah penghargaan bergengsi taraf internasional yang mengakui inovasi untuk mengubah dunia dan pemikiran brilian di baliknya.
Baca juga: 4 Jenis Energi Laut yang Bisa Dijadikan Listrik
Penghargaan Edison adalah penghargaan yang terselenggara rutin setahun sekali.
Di Indonesia, Penghargaan Edison 2023, menurut laman itu, salah satunya jatuh kepada Rheem Renaissance dalam kategori Teknologi Komersial.
"Rheem Renaissnace mendapat penghargaan perak dan perunggu," ungkap Head of Marketing for Rheem Asia Lynn Tan, dalam informasi terbarunya, Kamis (22/6/2023).
Lini Rheem Renaissance 15-25 ton HVAC yang meraih penghargaan perak dalam kategori Engineering & Robotics Technology dari Edison Awards merupakan puncak dari keberhasilan penelitian untuk mereduksi emisi gas buang.
Dibuat dengan fitur-fitur cerdas, lini Renaissance memiliki keunggulan dari PlusOne® eksklusif untuk penggantian, pemasangan, dan servis yang mudah.
Baca juga: Pembangkit Listrik EBT 2060 Ditarget 700 GW, Capaian 2022 Masih 12,5 GW
Adapun, produk Renaissance menggabungkan fitur yang berkontribusi pada tujuan Rheem untuk membangun masa depan yang lebih berkelanjutan.
Selain itu, Rheem ProTerra Plug-in Heat Pump Water Heater yang meraih penghargaan perunggu dalam kategori Consumer Solutions, Sustainable Design dari Edison Awards, merupakan produk yang bersertifikat ENERGY STAR® dan ideal untuk pengganti gas drop-in.
Produk ini memiliki keunggulan yang dapat dihubungkan ke stopkontak 120V standar apa pun dan mampu meningkatkan efisiensi yang lebih tinggi tanpa perlu memasang layanan listrik 240V.
Teknologi Wi-Fi EcoNet bawaannya memberikan kontrol pemanas air rumah tangga sehingga pemilik rumah dapat menyesuaikan suhu air dan melacak penggunaan energi dari ponsel pintar
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya