Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lewat "Heatech 2023", MEBI Dorong Percepatan Transisi Energi Berkelanjutan

Kompas.com - 05/10/2023, 19:04 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Mendukung pemerintah mewujudkan transisi energi berkelanjutan, Masyarakat Energi Biomassa Indonesia (MEBI) menggelar "Heatech Indonesia 2023" pada 5–7 Oktober 2023 di Jakarta International Expo, DKI Jakarta.

"Heatech Indonesia 2023" yang merupakan kolaborasi MEBI dan PT Media Artha Sentosa mencakup dua pameran sekaligus meliputi Expo Boiler dan Expo Biomass. Pameran diikuti lebih dari 70 peserta dari bidang teknologi pemanas, boiler dan biomassa dari 12 negara.

“Diharapkan kegiatan ini dapat secara kontinyu menggiatkan pelaku industri untuk beralih menggunakan sumber energi terbarukan, terutama biomassa," ujar Ketua Umum MEBI, Milton S Pakpahan dalam konferensi pers (5/10/2023) yang digelar di sela-sela pameran.

Milton menyampaikan pihaknya ingin mengubah mindset pelaku industri bahwa tidak sesulit dibayangkan untuk beralih ke biomassa.

"Dan ini harus disebarluaskan terutama untuk generasi muda. Waktunya adalah sekarang. Dunia bergerak dan bertransisi ke energi baru dan terbarukan, Indonesia juga harus beralih, di antaranya dengan dekarbonisasi dan diversivikasi energi melalui energi biomassa," tegas Milton. 

Hal senada disampaikan Arif Yunan, Sekjen MEBI yang menyebutkan biomassa sangat potensial sebagai energi terbarukan menjadi pengganti batu bara. 

"MEBI berperan melakukan percepatan energi bersih dan pemberdayaan ekonomi. Kami melihat masih ada tantangan-tantangan yang dihadapi dari sisi supply, demand, maupun harga," ungkapnya.

Yunan menyampaikan, dalam ruang lingkup ASEAN dan dunia, telah muncul kesepakatan untuk mengurangi penggunaan bahan bakar fosil berlebihan dalam kaitan dekarbonisasi.

Biomassa Jadi Tulang Punggung Transisi Energi 

Sebagai informasi, pemerintah Indonesia telah berkomitmen mendorong transisi energi menuju bauran energi baru dan terbarukan mencapai 23 persen di tahun 2025 dan 31 persen di tahun 2050 serta penurunan emisi hingga net zero pada tahun 2060.

Baca juga: PLTS Paling Tinggi Serap Pekerja di Bidang Energi Terbarukan

Ha ini telah menjadi agenda nasional dalam rangka menjaga ketahanan energi dan menciptakan ekonomi hijau yang berkelanjutan. Salah satu strategi pengembangan sumber daya energi terbarukan adalah melalui pemanfaatan bioenergy/biomassa.

 

Ifraldi Sikumbang, Koordinator Acara menyampaikan, biomassa dapat tulang punggung dari transisi energi terbarukan. "Target 23 persen energi terbarukan nasional, 11,3 persen datang dari surya dan baru, sedangkan sisanya dari bioenergi dan biomassa," ungkapnya.

"Kebijakan Energi Nasional yang ditetapkan pemerintah sejalan dengan potensi sumber daya energi biomassa yang tersedia diseluruh wilayah Indonesia," jelasnya.

Energi biomassa diperoleh dengan mengkonversikan bahan/limbah hayati pertanian dan perkebunan dan kehutanan Selain itu dari pengolahan limbah industri argo seperti kelapa sawit, tebu, kelapa dan sampah yang setiap hari diproduksi oleh setiap individu.

Dengan potensi yang ada, MEBI optimis biomassa dapat menjadi solusi transisi energi baik di pembangkitan listrik maupun di industri, meningkatkan rasio elektrifikasi yang pada akhirnya akan mewujudkan ketahanan energi nasional.

Data ESDM terakhir menyebutkan potensi biomassa Indonesia diperkirakan dapat menghasilkan atau setara 59 Giga Watt. Potensi rilnya ini diyakini lenih besar dari angka resmi.

“Heatech Indonesia memasuki penyelenggaraan keempat kalinya tahun ini. Kami terus mengembangkan profil Biomassa dalam kegiatan ini, dan bekerja sama dengan MEBI untuk menghadirkan Paviliun Biomassa," ujar Teddy Halim, Direktur PT Media Artha Sentosa, Penyelenggara Heatech Indonesia.

Teddy menyampaikan, selain para peserta menampilkan produk dan solusi energi biomassa bagi industri. pameran tahun ini juga mengadakan seminar biomassa bertajuk "Switching to Biomass: Energy Transition Solutions in Indonesia”. 

Ego Syahrial, Staf Khusus Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bidang Strategi Percepatan Penerapan Energi Transisi dan Pengembangan Infrastuktur Energi menjelaskan, biomass-cofiring akan diterapkan pada 113 unit PLTU milik PLN di 52 lokasi dengan total kapasitas 18.664 MW.

"Penerapan cofiring telah dilakukan sejak tahun 2020 dengan blending rate 1 persen hingga 15 persen tergantung jenis boiler serta ketersediaan bahan baku,” ujarnya. 

Tujuan pembakaran bersama biomassa pada PLTU yang ada adalah untuk memenuhi keekonomian penyediaan tenaga listrik, meningkatkan pangsa energi terbarukan dalam bauran energi nasional, mengurangi emisi gas rumah kaca, dan “menghijaukan” PLTU lebih cepat.

“Pada semester pertama tahun ini, cofiring telah diterapkan di 36 lokasi dan menghasilkan energi hijau sebesar 325 GWh, yang mengurangi emisi sebesar 321 ktCO2. Total biomassa yang digunakan pada pembangkit listrik tersebut adalah 306 kilo ton,” Ego Syahrial menambahkan.

Baca juga: Lapangan Kerja Energi Terbarukan Melonjak Drastis, Masa Depan Makin Menjanjikan

Trois Dilisusendi, Koordinator Investasi dan Kerja Sama Bioenergi, DJEBTKE menyampaikan biomassa sebagai salah satu Energi Terbarukan memiliki peran strategis dan sebagai salah satu backbone dalam mencapai transisi Energi dan NZE serta menciptakan circular ekonomi bagi kesejahteraan masyarakat.

Hal ini tercermin pada capaian EBT di akhir 2022 sebesar 12,3 persen, Bioenergi berperan besar dengan kontribusi sebesar 7,45 persen.

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

LSM/Figur
PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

Pemerintah
BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

Pemerintah
Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Pemerintah
IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

Swasta
WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

LSM/Figur
Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Pemerintah
Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Pemerintah
5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

Pemerintah
UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

Pemerintah
Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

LSM/Figur
Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

LSM/Figur
90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

Pemerintah
Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

LSM/Figur
Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau