Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KAI Commuter Raih 3 Penghargaan dalam TJSL & CSR Award 2024

Kompas.com, 11 Agustus 2024, 18:52 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com - KAI Commuter meraih tiga penghargaan di ajang TJSL & CSR Award 2024 yang diselenggarakan oleh BUMN Track di Ballroom Hotel Borobudur, Jakarta, pada Selasa (30/7/2024).

Dalam tiga penghargaan tersebut, KAI Commuter berhasil meraih nilai Bintang 4 (Gold) pada kategori Pilar Sosial, Bintang 4 (Gold) pada Pilar Ekonomi, dan Bintang 3 (Silver) pada Pilar Lingkungan.

Ajang ini merupakan bentuk apresiasi tertinggi bagi BUMN dan anak usahanya yang telah menjalankan best practice yang in-line dengan empat pilar Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) yang telah ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). 

SDGS bertujuan mencapai kehidupan yang lebih baik dan lebih berkelanjutan bagi semua orang di dunia ini, antara lain berupa Pilar Sosial, Ekonomi, Lingkungan, serta Hukum dan Tata Kelola.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Joni Martinus menyampaikan bahwa penghargaan ini sebagai bukti nyata komitmen KAI Commuter dalam melaksanakan tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat sekitar seluruh wilayah operasional commuter line.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada BUMN Track atas 3 penghargaan yang diberikan kepada KAI Commuter. Kami akan selalu memberikan kontribusi dan impact kepada masyarakat khususnya yang berada di dekat stasiun ataupun sepanjang rel," ujar Joni dalam pernyataannya, dikutip Minggu (11/8/2024). 

Baca juga:

Ia menjelaskan, ajang penghargaan TJSL & CSR Award 2024 ini merupakan gelaran yang keempat kali diadakan. Adapun sebelumnya, telah dilakukan seleksi penilaian oleh dewan juri terkait program dan pelaksanaan TJSL di lingkungan KAI Commuter.

Joni menambahkan, penghargaan ini juga menjadi motivasi bagi KAI Commuter untuk terus memberikan kontribusi yang substansial dalam mendukung pencapaian SDGs melalui kegiatan-kegiatan Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL).

“Melalui kegiatan TJSL yang diselenggarakan KAI Commuter tujuan akhirnya adalah memberikan dampak kepada masyarakat untuk mencapai Pembangunan Berkelanjutan atau SDGs," tutup Joni.

Adapun sepanjang tahun 2024, program TJSL yg sudah dilaksanakan antara lain berupa santunan kepada warga sekitar rel, kegiatan edukasi bersama komunitas, beasiswa, bakti sosial, hingga penamanan pohon dengan total anggaran sebesar Rp 651,8 juta.

Baca juga: KAI Guyur Rp 240 Juta Bina 14 UMKM di Bandung dan Medan

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Apresiasi Spesial
Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme KOMPAS.com
Rp
Minimal apresiasi Rp 5.000
Dengan mengirimkan pesan apresiasi kamu menyetujui ketentuan pengguna KOMPAS.com. Pelajari lebih lanjut.
Apresiasi Spesial
Syarat dan ketentuan
  1. Definisi
    • Apresiasi Spesial adalah fitur dukungan dari pembaca kepada KOMPAS.com dalam bentuk kontribusi finansial melalui platform resmi kami.
    • Kontribusi ini bersifat sukarela dan tidak memberikan hak kepemilikan atau kendali atas konten maupun kebijakan redaksi.
  2. Penggunaan kontribusi
    • Seluruh kontribusi akan digunakan untuk mendukung keberlangsungan layanan, pengembangan konten, dan operasional redaksi.
    • KOMPAS.com tidak berkewajiban memberikan laporan penggunaan dana secara individual kepada setiap kontributor.
  3. Pesan & Komentar
    • Pembaca dapat menyertakan pesan singkat bersama kontribusi.
    • Pesan dalam kolom komentar akan melewati kurasi tim KOMPAS.com
    • Pesan yang bersifat ofensif, diskriminatif, mengandung ujaran kebencian, atau melanggar hukum dapat dihapus oleh KOMPAS.com tanpa pemberitahuan.
  4. Hak & Batasan
    • Apresiasi Spesial tidak dapat dianggap sebagai langganan, iklan, investasi, atau kontrak kerja sama komersial.
    • Kontribusi yang sudah dilakukan tidak dapat dikembalikan (non-refundable).
    • KOMPAS.com berhak menutup atau menonaktifkan fitur ini sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
  5. Privasi & Data
    • Data pribadi kontributor akan diperlakukan sesuai dengan kebijakan privasi KOMPAS.com.
    • Informasi pembayaran diproses oleh penyedia layanan pihak ketiga sesuai dengan standar keamanan yang berlaku.
  6. Pernyataan
    • Dengan menggunakan Apresiasi Spesial, pembaca dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui syarat & ketentuan ini.
  7. Batasan tanggung jawab
    • KOMPAS.com tidak bertanggung jawab atas kerugian langsung maupun tidak langsung yang timbul akibat penggunaan fitur ini.
    • Kontribusi tidak menciptakan hubungan kerja, kemitraan maupun kewajiban kontraktual lain antara Kontributor dan KOMPAS.com
Gagal mengirimkan Apresiasi Spesial
Transaksimu belum berhasil. Coba kembali beberapa saat lagi.
Kamu telah berhasil mengirimkan Apresiasi Spesial
Terima kasih telah menjadi bagian dari Jurnalisme KOMPAS.com
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau