Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/12/2023, 09:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sehari jelang Natal, Minggu (24/12/2023) pukul 05.30 Wita, ledakan terjadi pada  tungku smelter PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS), di Kawasan Industri Morowali atau Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP), Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.

Ledakan ini berbuah tragedi. PT Indonesia Morowali Industrial Park (PT IMIM) selaku pengelola IMIP mencatat 51 orang menjadi korban kecelakaan kerja. Sebanyak 12 orang di antaranya meninggal dunia.

"Mereka terdiri dari tujuh tenaga kerja Indonesia (TKI) dan lima tenaga kerja asing (TKA), sementara 38 orang lainnya mengalami luka ringan dan berat, saat ini telah mendapatkan penanganan medis di klinik 1 dan 2 di lingkungan perusahaan," kata Media Relations Head PT IMIP Dedy Kurniawan, seperti dilansir dari Antaranews.

Menurut Kepala Advokasi dan Kampanye Walhi Sulawesi Tengah Aulia Hakim, kecelakaan kerja di kawasan industri IMIP ini bukanlah kali pertama terjadi.

Baca juga: Kecelakaan Kerja Berulang di Smelter Nikel, Walhi: Pemerintah Abai

Walhi Sulawesi Tengah mencatat, pada 27 april 2023 lalu, kecelakaan kerja juga terjadi pada dumping milik PT Indonesia Guang Ching Nickel and Stainless Industry, salah satu tenant IMIP, sehingga merenggut nyawa Arif dan Masriadi.

IMIP sendiri dijadikan sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN) berdasarkan Keputusan Peraturan Menteri Koordinator Perekonomian (Permenko) Nomor 9 Tahun 2022, yang diresmikan Presiden Joko Widodo tujuh tahun sebelumnya, yakni 205.

Karena perubahan status menjadi PSN inilah, Pemerintah pun memberikan dukungan penuh melalui sejumlah percepatan, salah satunya percepatan pengembangan infrastruktur.

Landasan regulasinya pun dibuat khusus oleh Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah (BPIW) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan rakyat (PUPR) dengan menerbitkan SK Nomor 18/KPTS/KW/2023 tanggal 18 April 2023.

SK ini terkait penyusunan masterplan kajian pengembangan wilayah guna mendukung percepatan pengembangan infrastruktur lima Kawasan Industri strategis.

“Penyusunan Rencana Pengembangan (Masterplan) Infrastruktur Perkotaan mendukung 5 (lima) kawasan industri strategis merupakan arahan Menteri PUPR," kata Kepala BPIW Yudha Mediawan, seperti dikutip dari laman Kementerian PUPR.

Morowali menjadi salah satu lokus yang diarahkan menjadi masterplan selain Weda Bay, Sorowako, Konawe, dan Tanjung Selor.

"Masterplan ini juga akan mendukung program penanganan jalan melalui Inpres Percepatan Peningkatan Konektivitas dari Direktorat Jenderal Bina Marga,” jelas Yudha.

Baca juga: Tungku Smelter ITSS Meledak, Walhi Desak Produksi IMIP Disetop

Pada TA 2020-2023, Kementerian PUPR melaksanakan pembangunan beberapa infrastruktur seperti revitalisasi drainase melalui skema padat karya di ruas jalan Bungku-Bahodopi-Batas Sultra (2020).

Lalu pelebaran jalan Bahodopi-Batas Sultra (2021-2022), dan preservasi jalan Bungku-Bahodopi-Batas Sultra (2020-2023) dengan total investasi sebesar Rp 135,8 miliar.

Berdasarkan hasil survei yang telah dilakukan BPIW, terdapat beberapa isu strategis dan permasalahan yang ada di IMIP.

Seperti, kurangnya penataan bangunan dan lingkungan, penggunaan lahan sekitar KI yang didominasi oleh permukiman dan hunian pekerja yang tersebar acak, banjir pada kawasan permukiman sekitar KI, kemacetan di jalan nasional pada jam kerja, serta penumpukan sampah pada bahu jalan nasional dan jalan lingkungan kawasan permukiman.

Selain itu berkembangnya beberapa smelter lain dan IUP pada wilayah yang lebih luas akan memberikan dampak pada kualitas lingkungan dan fungsi infrastruktur konektivitas.

Oleh karena itu, Kementerian PUPR melakukan tindak lanjut terhadap permasalahan tersebut dengan menyusun rencana kegiatan yang akan dilakukan pada TA 2024.

Rencana kegiatan yang akan dilakukan pada TA 2024 meliputi peningkatan kapasitas jalan ruas Bungku-Bahodopi-Batas Sultra sepanjang 10 kilometer.

Baca juga: Hilirisasi Nikel Akselerasi Perekonomian Indonesia

"Kemudian pemugaran permukiman kumuh sekitar IMPI seluas 20 hektar, dan sistem pengelolaan persampahan skala kawasan-pembangunan TPA Bahodopi seluas 20 hektar. Total investasinya sebesar Rp 122 miliar,” ungkap Yudha.

Kementerian PUPR juga tengah mempersiapkan readiness criteria dari beberapa infrastruktur pendukung IMIP lainnya yang diperkirakan dimulai pada TA 2025 dan selanjutnya.

KI Morowali berada di Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, dengan target pengembangan Tahap I seluas 4.000 hektar.

IMIP dirancang sebagai kawasan industri berbasis nikel yang terintegrasi dengan produk utama berupa nikel, stainless steel dan carbon steel.

Industri pendukungnya terentang mulai dari coal power plant, pabrik mangan, silikon, chrome, kapur, kokas, dan lainnya, hingga pelabuhan dan bandara.

Dalam operasionalnya, PT IMIP membagi kawasan menjadi tiga klaster industri, yakni klaster stainless steel, klaster carbon steel, dan klaster komponen baterai kendaraan listrik atau electric vehicle (EV).

Kapasitas produksi pada klaster pertama masing-masing 4 juta metrik ton per tahun untuk stainless steel, lalu kapasitas produksi hot rolled coil 3 juta ton per tahun, dan cold rolled coil 1,1 juta ton per tahun.

Baca juga: Hilirisasi Nikel Jadi Harta Karun Baru, Telapak Kaji 5 Perusahaan Besar

Sementara untuk klaster carbon steel, kapasitas produksinya mencapai 4,8 juta ton per tahun. Selanjutnya, klaster komponen electrical vehicle, rincian kapasitas produksinya masing-masing 120.000 ton per tahun untuk nickel cobalt dan 120.000 ton per tahun untuk Ni Sulfide.

Dikutip dari laporan Klaster IMIP, tercatat pada tahun 2015 dengan jumlah investasi sebesar 3,3 miliar dolar AS, IMIP menghasilkan devisa ekspor sebesar 187 juta dolar AS, dan setoran pajak dan royalti ke Negara Rp 306,874 miliar.

Angka itu naik setiap tahunnya, dan pada 2022 menjadi 20,927 miliar dollar AS untuk nilai investasi, devisa ekspor menjadi 15,030 miliar AS, serta setoran pajak dan royalti ke Negara sebesar Rp 10,052 triliun.

Sementara untuk tahun ini hingga Mei 2023, investasi tercatat senilai 22,387 miliar dolar AS atau setara Rp 347,095 triliun (nilai kurs Rp 15,504.35).

PT IMIP mengeklaim, di wilayah Bahodopi telah tumbuh sekitar 160.000 usaha mikro kecil menengah (UMKM) sebagai multiplier effect dari kawasan keberadaan IMIP.

Di samping itu juga, pertumbuhan rumah-rumah kos pun ikut meningkat akibat dari jumlah tenaga kerja yang setiap tahun terus meningkat.

Duet Indonesia-China

Kelahiran IMIP sejatinya dibidani oleh Bintang Delapan Group dari Indonesia dengan Tsingshan Steel Group dari China.

Jika mengurai cerita lebih jauh ke masa lalu, 10 atau 15 tahun sebelum masa sekarang, keberadaan IMIP tak lepas dari kehadiran PT BintangDelapan Mineral (BDM).

Perusahaan inilah yang menjadi cikal bakal dari munculnya investasi di wilayah Bahodopi pada 2006 dan nikel menjadi magnet utamanya.

Baca juga: Pidato Jokowi tentang Hilirisasi Nikel, Walhi: Tak Peduli Krisis Iklim

PT BDM melakukan penambangan nikel di wilayah Bahodopi hingga 2010. Pada tahun itu juga, mereka mulai mengekspor nikel dengan Tsingshan Steel Group sebagai partnernya.

Wacana penghentian ekspor raw matterial (ore nikel) mulai tercium. Peluang itu cepat ditangkap oleh PT BDM. Mereka kemudian mengajak Tsingshan Steel Group untuk mendirikan pabrik di Bahodopi.

Gayung bersambut, langkah ini pun disetujui oleh pihak Tsingshan. Pada Juli 2013, tiang pancang pembangunan pabrik pemurnian nikel di Morowali mulai dibenamkan.

Hanya dalam waktu 14 bulan, pabrik itu bersama satu unit PLTU berkapasitas 65x2 megawatt mulai beroperasi. PT Sulawesi Mining Invesment (SMI) ditunjuk sebagai pengelolanya.

Hasil dari joint venture antara BintangDelapan Group dan Tsingshan Group berbuah peresmian oleh Presiden Joko Widodo pada 2015.

Siapa Tsingshan Group?

Sebelum membangun industri berbasis nikel di Morowali, Tsingshan Group memiliki 3 unit produksi nikel pig iron (npi) dengan kapasitas 2 juta ton dan 3,4 juta ton Stainless Steel.

Tsingshan Group merupakan perusahaan terbesar di dunia di bidang pengolahan nikel dan sudah menguasai teknologi pengolahan yang lengkap dengan teknologi maju dan modern.

 

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com