Pelatihan ini juga membuka peluang bagi kolaborasi lebih lanjut antara pemerintah desa, sekolah, dan masyarakat dalam upaya meningkatkan kesejahteraan bersama.
Pemberdayaan untuk keberlanjutan agrowisata Desa Sesaot akan terus berlanjut dengan program ‘Sesaot Rahayu’, hingga beberapa bulan ke depan.
Program ini merupakan semangat pemberdayaan dari Insan Bumi Mandiri, yang terpilih sebagai implementator dalam program Empowering Youth Across ASEAN (EYAA) di Cohort 4.
“Harapan IBM dari rangkaian program ini adalah menjadikan Desa Sesaot sebagai desa mandiri yang mampu memaksimalkan potensi manusia dan alamnya,” pungkas Zulfa.
Untuk diketahui, Insan Bumi Mandiri (IBM) merupakan sebuah lembaga filantropi yang bergerak dalam pemberdayaan masyarakat untuk membangun pedalaman Indonesia.
Berdiri sejak 2016, IBM telah menyelenggarakan 1.004 program dan membantu lebih dari 163.792 masyarakat pedalaman Indonesia.
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya