Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/09/2024, 14:00 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com - Arsitek asal Islandia, Arnhildur Palmadottir, mengusulkan agar lava dimanfaatkan sebagai bahan bangunan berkelanjutan.

Usulan tersebut akan dikemas dalam proyek bernama Lavaforming dan akan dipresentasikan Palmadottir dari studio arsitek s.ap architects di Venice Architecture Biennale, Italia, pada 2025.

Dilansir dari Euronews, Jumat (13/9/2024), studio arsitek tersebut mengkhususkan diri dalam keberlanjutan dan sirkularitas dalam konstruksi.

Baca juga: Konsumen Mau Bayar 9,7 Persen Lebih Mahal untuk Barang Berkelanjutan

Usulan Palmadottir dan timnya tersebut berangkat dari kondisi geologis Islandia yang terletak di celah antara dua lempeng tektonik.

Kondisi tersebut menyebabkan aktivitas seismik dan vulkanik sering terjadi, termasuk terciptanya aliran lava yang luas.

Sepanjang sejarah, aktivitas vulkanik di negara tersebut tersebut dianggap sebagai ancaman lokal bagi masyarakat.

Dengan mengubah paradigma lava dari ancaman lokal menjadi sumber daya yang berharga, Palmadottir mengungkapkan usulan tersebut bisa menjadi sebuah solusi.

Baca juga: Andrea Brown, Promosikan Daur Ulang dan Pengelolaan Material Berkelanjutan

Palmadottir menyebutkan, proyek Lavaforming yang dia gagas bersama timnya bercerita bahwa tahun 2150 lava bisa dimanfaatkan sebagai bahan bangunan.

"Tujuan utama Lavaforming adalah untuk menunjukkan bahwa arsitektur dapat menjadi kekuatan yang memikirkan kembali dan membentuk masa depan baru dengan keberlanjutan, inovasi, dan pemikiran kreatif," ucap Palmadottir.

Proyek Lavaforming yang akan dipresentasikan di Venice Architecture Biennale tersebut memang masih berupa proposal teoritis.

Meski baru menjadi proposal teoritis, Palmadottir memiliki visi ambisius terkait pemanfaatan lava sebagai bahan bangunan berkelanjutan.

Baca juga: 2 Bandara RI Ini Ditarget Implementasikan Bahan Bakar Berkelanjutan

Palmadottir menuturkan, lava dapat mengandung cukup banyak material bangunan sebagai bahan fondasi, tanpa perlu ditambang.

"Tema tersebut merupakan proposal sekaligus metafora - arsitektur sedang mengalami pergeseran paradigma, dan banyak metode kita saat ini dianggap usang atau berbahaya dalam jangka panjang," ucap Palmadottir.

"Dalam kesulitan yang kita hadapi saat ini, kita perlu bersikap berani, berpikir dengan cara baru, melihat tantangan, dan menemukan sumber daya yang tepat," sambungnya.

Baca juga: Perdana, Pertamina Pasok Bahan Bakar Berkelanjutan untuk Pesawat Australia

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Solusi Air Bersih di Desa Sungai Payang, Begini Upaya MMSGI Dorong Kesejahteraan Warga

Solusi Air Bersih di Desa Sungai Payang, Begini Upaya MMSGI Dorong Kesejahteraan Warga

Swasta
Dilobi Sejumlah Pihak Termasuk RI, Uni Eropa Tunda Implementasi UU Anti-Deforestasi

Dilobi Sejumlah Pihak Termasuk RI, Uni Eropa Tunda Implementasi UU Anti-Deforestasi

Pemerintah
BRIN: Teknologi Nuklir Dapat Deteksi Pemalsuan Pangan

BRIN: Teknologi Nuklir Dapat Deteksi Pemalsuan Pangan

Pemerintah
Dalam 6 Bulan, Sampah di Cekungan Bandung Bisa Jadi Bencana

Dalam 6 Bulan, Sampah di Cekungan Bandung Bisa Jadi Bencana

Pemerintah
Kekeringan Global Ancam Pasokan Pangan dan Produksi Energi

Kekeringan Global Ancam Pasokan Pangan dan Produksi Energi

Pemerintah
Laporan 'Health and Benefits Study 2024': 4 Tren Tunjangan Kesehatan Karyawan Indonesia

Laporan "Health and Benefits Study 2024": 4 Tren Tunjangan Kesehatan Karyawan Indonesia

Swasta
Perubahan Iklim Tingkatkan Kekerasan terhadap Perempuan

Perubahan Iklim Tingkatkan Kekerasan terhadap Perempuan

Pemerintah
Forum 'ESG Edge' Inquirer: Kolaborasi Sekolah Swasta dan Negeri Jadi Solusi Holistik Masalah Pendidikan Filipina

Forum "ESG Edge" Inquirer: Kolaborasi Sekolah Swasta dan Negeri Jadi Solusi Holistik Masalah Pendidikan Filipina

LSM/Figur
Batik: Menenun Kesadaran untuk Bumi

Batik: Menenun Kesadaran untuk Bumi

Pemerintah
Ilmuwan Kembangkan Padi yang Lebih Ramah Lingkungan

Ilmuwan Kembangkan Padi yang Lebih Ramah Lingkungan

Pemerintah
Pemerintah Kendalikan Merkuri untuk Jaga Lingkungan dan Kesehatan Manusia

Pemerintah Kendalikan Merkuri untuk Jaga Lingkungan dan Kesehatan Manusia

Pemerintah
DPR RI yang Baru Siapkan UU Perkuat Pedagangan Karbon

DPR RI yang Baru Siapkan UU Perkuat Pedagangan Karbon

Pemerintah
Kerja sama Transisi Energi Indonesia-Jepang Berpotensi Naikkan Emisi

Kerja sama Transisi Energi Indonesia-Jepang Berpotensi Naikkan Emisi

Pemerintah
Tekan Stunting, Rajawali Nusindo Salurkan 438.000 Bantuan Pangan Pemerintah di NTT

Tekan Stunting, Rajawali Nusindo Salurkan 438.000 Bantuan Pangan Pemerintah di NTT

BUMN
Kemendagri: Alokasi APBD untuk Pengolahan Sampah Rata-rata Kurang dari 1 Persen

Kemendagri: Alokasi APBD untuk Pengolahan Sampah Rata-rata Kurang dari 1 Persen

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau