Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

60 Persen Kekayaan Hartawan Terkaya Berasal dari Warisan hingga Kolusi

Kompas.com - 27/01/2025, 15:00 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com - Lembaga nirlaba Oxfam melaporkan, jumlah kekayaan hartawan terkaya di dunia semakin meningkat. Di sisi lain, kekayaan 60 persen orang terkaya didaparkan dari warisan, monopoli, hingga kolusi.

Dalam laporan berjudul Takers Not Makers tersebut, Oxfam menyebutkan 36 persen orang terkaya di dunia mendapatkan hartanya dari warisan.

Dari persentase tersebut, Oxfam merinci semua hartawan berusia di bawah 30 tahun merasiri kekayaan dari pendahulu mereka.

Baca juga: Emisi 1 Persen Hartawan Terkaya Dunia Bisa Tingkatkan Kelaparan hingga Kemiskinan

Kondisi tersebut akan menjadi mata rantai berikutnya. 30 tahun dari sekarang, 1.000 orang terkaya akan mewariskan harta kekayaan dengan total lebih dari 5,2 triliun kepada ahli waris mereka.

Lebih buruk lagi, warisan tersebut sebagian besar tidak akan dikenakan pajak. Analisis Oxfam menunjukkan, dua pertiga negara sama sekali tidak mengenakan pajak warisan kepada keturunan langsung.

Setengah dari miliarder dunia tinggal di negara-negara tanpa pajak warisan atas uang yang akan mereka berikan kepada anak-anak pewaris ketika mereka meninggal.

Amerika Latin adalah wilayah dengan volume kekayaan warisan tertinggi di dunia. Namun, hanya sembilan negara di wilayah tersebut yang mengenakan pajak atas warisan, hadiah, dan harta warisan.

"Hal ini dengan cepat menciptakan aristokrasi baru di mana kekayaan ekstrem diwariskan lintas generasi," tulis para peneliti Oxfam dalam laporan tersebut.

Baca juga: Negara Kaya dan Kepulauan Saling Tuding soal Biang Kerok Perubahan Iklim

Kolusi dan monopoli

Di satu sisi, peningkatan kekayaan para hartawan saat ini juga memiliki hubungan dengan kolusi.

Sebagian kekayaan ekstrem merupakan produk dari hubungan kroni antara orang-orang terkaya dan pemerintah.

Oxfam menilai, ada hubungan yang jelas antara bidang-bidang ekonomi yang rentan terhadap hubungan kroni semacam itu dan konsentrasi kekayaan.

"Pada dasarnya, ada lebih banyak miliarder dan orang-orang super kaya didi negara yang korup," tulis peneliti Oxfam.

Menurut penghitungan Oxfam, 6 persen dari kekayaan miliarder dunia berasal dari sumber-sumber kroni.

Baca juga: Konser Metal di Solo Turut Suarakan Krisis Iklim dan Ketimpangan

Di samping itu, ketika monopoli memperketat cengkeramannya pada berbagai industri, kekayaan para hartawan turut meroket.

Kekuatan monopoli meningkatkan kekayaan dan kesenjangan yang ekstrem di seluruh dunia.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

Tekan Emisi, Empat Sektor Industri Ini Didesak Pasang Teknologi CCU

Tekan Emisi, Empat Sektor Industri Ini Didesak Pasang Teknologi CCU

Pemerintah
Pemerintah Daerah Perlu Pahami Perspektif Gender saat Pembuatan Kebijakan

Pemerintah Daerah Perlu Pahami Perspektif Gender saat Pembuatan Kebijakan

Pemerintah
Pemerintah Diminta Tegakkan Hukum untuk Atasi Polusi Udara

Pemerintah Diminta Tegakkan Hukum untuk Atasi Polusi Udara

LSM/Figur
Keberlanjutan Jadi Kunci Keberhasilan Industri Olahraga

Keberlanjutan Jadi Kunci Keberhasilan Industri Olahraga

Pemerintah
Layanan Listrik Hijau PLN Tumbuh 117 Persen pada 2024

Layanan Listrik Hijau PLN Tumbuh 117 Persen pada 2024

BUMN
PwC: CEO Global Lihat Keberlanjutan Jadi Peluang Bukan Biaya Tambahan

PwC: CEO Global Lihat Keberlanjutan Jadi Peluang Bukan Biaya Tambahan

Swasta
74 Persen Perusahaan APAC Masukkan Metrik ESG dalam Gaji Eksekutif

74 Persen Perusahaan APAC Masukkan Metrik ESG dalam Gaji Eksekutif

Pemerintah
60 Persen Kekayaan Hartawan Terkaya Berasal dari Warisan hingga Kolusi

60 Persen Kekayaan Hartawan Terkaya Berasal dari Warisan hingga Kolusi

LSM/Figur
Trump Tarik AS dari Perjanjian Paris, Hartawan Michael Bloomberg Rogoh Kocek untuk Badan Iklim PBB

Trump Tarik AS dari Perjanjian Paris, Hartawan Michael Bloomberg Rogoh Kocek untuk Badan Iklim PBB

Swasta
Pemerintah Diminta Serius Kembangkan Bioetanol sebagai Bahan Bakar Nabati

Pemerintah Diminta Serius Kembangkan Bioetanol sebagai Bahan Bakar Nabati

Pemerintah
Layanan TMD Dihentikan, Koalisi di Bali Serukan Kehadiran Transportasi Publik

Layanan TMD Dihentikan, Koalisi di Bali Serukan Kehadiran Transportasi Publik

LSM/Figur
Kalsel Dilanda Banjir, BPBD Usul Operasi Modifikasi Cuaca ke Pusat

Kalsel Dilanda Banjir, BPBD Usul Operasi Modifikasi Cuaca ke Pusat

Pemerintah
Kawasan Industri di Indonesia Harus Dirancang Capai NZE

Kawasan Industri di Indonesia Harus Dirancang Capai NZE

Pemerintah
Aeon Indonesia dan Eastvara Tanam Pohon, Dukung Ruang Hijau Urban

Aeon Indonesia dan Eastvara Tanam Pohon, Dukung Ruang Hijau Urban

Swasta
Dugaan 'Gimmick' di Balik Wacana Pengelolaan Tambang oleh Universitas

Dugaan "Gimmick" di Balik Wacana Pengelolaan Tambang oleh Universitas

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau