Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
HILIRISASI INDUSTRI

Gandeng Milenial Indonesia Menanam, PT GNI Targetkan 1 Juta Penamanan Pohon di Area Smelter

Kompas.com, 22 Mei 2024, 15:44 WIB
Tim Konten,
Sheila Respati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – PT Gunbuster Nickel Industry (GNI) bersama Milenial Indonesia Menanam (MIM) melakukan pembibitan dan penanaman 40.000 pohon yang terdiri dari alpukat, durian dan mangga di area smelter.

Head of Corporate Communication PT GNI Mellysa Tanoyo menjelaskan, pembibitan dan penanaman ini tidak hanya dilakukan untuk menjaga keseimbangan ekosistem di sekitar area smelter, tetapi juga untuk menumbuhkan kesadaran dan partisipasi generasi muda dalam menjaga kelestarian alam.

“Sebagai perusahaan yang beroperasi di sektor industri smelter, GNI menyadari pentingnya menjaga lingkungan agar tetap hijau dan asri. Kegiatan pembibitan seperti ini memberikan manfaat ekologis yang signifikan, seperti penyerapan karbon, pengurangan polusi udara, dan peningkatan kualitas tanah,” ungkap Mellysa dikutip dari rilis, Rabu (22/5/2024).

Proses pembibitan disebut Mellysa akan terus dilakukan hingga mencapai satu juta pohon. Selain itu, kolaborasi bersama MIM juga diharapkan mampu memberikan contoh bahwa anak muda dapat memberikan peran strategis dalam industri smelter.

Sebagai informasi, MIM merupakan perkumpulan anak-anak muda yang berasal dari generasi milenial. Melalui berbagai aksi nyata, MIM telah berhasil menggerakkan para milenial untuk turut serta dalam menjaga kelestarian alam

Dalam proyek ini, MIM ikut terlibat dalam tahap perencanaan, penanaman, hingga pemeliharaan pohon-pohon yang ditanam.

“Dengan semangat inovasi dan kepedulian yang tinggi terhadap isu-isu lingkungan, MIM menjadi mitra yang ideal dalam program ini. Kolaborasi ini tidak hanya memberikan dampak positif bagi lingkungan, tetapi juga memperkuat hubungan antara perusahaan dan komunitas,” imbuh Mellysa.

Sementara itu, Ketua Umum MIM Achyar Al Rasyid menuturkan bahwa kolaborasi MIM dengan PT GNI menjadi bukti bahwa hilirisasi industri tetap dilakukan denganmemperhatikan dan melindungi lingkungan.

“Ini merupakan bukti bahwa hilirisasi industri yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan tetap memperhatikan rencana keberlanjutan terhadap lingkungan. Industri smelter juga menerima ide-ide segar dari anak-anak, khususnya ide terkait penghijauan yang sarat akan nilai-nilai ekologis yang dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat,” ungkapnya.

Melalui target satu juta tanaman tersebut, Achyar berharap, kolaborasi kedua belah pihak dapat memberikan dampak nyata dan berlangsung secara berkelanjutan.

“PT GNI dapat terus menjalankan produksinya hingga masa depan karena aspek ekologisnya di area smelter dapat dipenuhi. MIM juga berharap kolaborasi ini dapat terus belanjut karena penanaman pohon membutuhkan dukungan penuh dari kedua belah pihak,” jelas Achyar.

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya
Startup Biodiversitas Tarik Investor Beragam, Namun Raih Modal Kecil
Startup Biodiversitas Tarik Investor Beragam, Namun Raih Modal Kecil
Pemerintah
FAO Peringatkan Degradasi Lahan Ancam Miliaran Orang
FAO Peringatkan Degradasi Lahan Ancam Miliaran Orang
Pemerintah
Rapor Merah dan Hitam PROPER 2025, Perusahaan Bisa Diawasi dan Kena Sanksi
Rapor Merah dan Hitam PROPER 2025, Perusahaan Bisa Diawasi dan Kena Sanksi
Pemerintah
Aset Dana Iklim Global Cetak Rekor 644 Miliar Dollar AS di Awal 2025
Aset Dana Iklim Global Cetak Rekor 644 Miliar Dollar AS di Awal 2025
Swasta
Maybank Indonesia Siapkan Rp 3,3 Triliun untuk Proyek Energi Bersih PLN Batam
Maybank Indonesia Siapkan Rp 3,3 Triliun untuk Proyek Energi Bersih PLN Batam
Swasta
The Habibie Center Gandeng OAC Taiwan Perkuat Tata Kelola Sampah Laut Indo-Pasifik
The Habibie Center Gandeng OAC Taiwan Perkuat Tata Kelola Sampah Laut Indo-Pasifik
LSM/Figur
TNFD dan UN SSE Rilis Alat Pelaporan Alam untuk Bursa Saham Global
TNFD dan UN SSE Rilis Alat Pelaporan Alam untuk Bursa Saham Global
Swasta
Krisis Plastik Kian Parah, Raksasa Bisnis Dunia Sepakat Desak Regulasi Baru
Krisis Plastik Kian Parah, Raksasa Bisnis Dunia Sepakat Desak Regulasi Baru
Swasta
Cek Kesehatan Gratis Ungkap, 95 Persen Orang Indonesia Kurang Gerak, 32 Persen Obesitas
Cek Kesehatan Gratis Ungkap, 95 Persen Orang Indonesia Kurang Gerak, 32 Persen Obesitas
Pemerintah
Fenomena Aneh: Hiu Paus Muda Makin Sering Terdampar di Indonesia, Naik Lima Kali Lipat Sejak 2020
Fenomena Aneh: Hiu Paus Muda Makin Sering Terdampar di Indonesia, Naik Lima Kali Lipat Sejak 2020
LSM/Figur
Perempuan Aceh dan Peran Budaya dalam Membangun Citra Tanah Rencong di Dunia
Perempuan Aceh dan Peran Budaya dalam Membangun Citra Tanah Rencong di Dunia
LSM/Figur
Kita Tak Bisa Menghindar Lagi, Suhu Bumi Naik Minimal 2,3 Derajat Celsius
Kita Tak Bisa Menghindar Lagi, Suhu Bumi Naik Minimal 2,3 Derajat Celsius
Pemerintah
Menhut Janjikan Pengakuan 1,4 Juta Ha Hutan Adat di Forum Internasional
Menhut Janjikan Pengakuan 1,4 Juta Ha Hutan Adat di Forum Internasional
Pemerintah
36 Tambang Ilegal di Merapi Ditindak, Kemenhut Siap Pulihkan Ekosistem
36 Tambang Ilegal di Merapi Ditindak, Kemenhut Siap Pulihkan Ekosistem
Pemerintah
Lestarikan Lagi Tenunan Berpewarna Alami, BCA Libatkan 32 Penenun Songket Melayu
Lestarikan Lagi Tenunan Berpewarna Alami, BCA Libatkan 32 Penenun Songket Melayu
Swasta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau