Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akan Banyak “Pengungsi Iklim” di Berbagai Wilayah di Dunia

Kompas.com - 01/10/2024, 20:38 WIB
Monika Novena,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laporan baru dari C40 Cities dan Mayors Migration Council menemukan beberapa negara di dunia yang paling rentan terhadap perubahan iklim akan mengalami perombakan populasi besar-besaran.

Hal tersebut terjadi karena peristiwa lingkungan dan cuaca ekstrem mendorong banyak orang untuk bermigrasi ke kota-kota yang sudah padat yang ada di dekat perbatasan wilayah mereka sebelumnya.

Laporan itu mencontohkan banjir ekstrem di Bangladesh dapat menyebabkan sebanyak 3,1 juta orang mengungsi secara internal ke ibu kota Dhaka yang berpenduduk padat pada 2050.

Selain itu juga di Kolombia, hampir 600.000 pengungsi iklim diperkirakan akan menetap di ibu kota Bogota, di mana kekurangan air telah memengaruhi sekitar delapan juta orang penduduknya.

Mengutip Business Times, Selasa (1/10/2024) laporan ini pun menjadi salah satu yang pertama memberikan proyeksi pengungsi iklim tingkat kota di berbagai wilayah, khususnya kawasan global south.

Baca juga: 5 Kabar Baik soal Lingkungan Sepanjang September

Kawasan yang mengacu pada negara-negara di seluruh dunia yang kerap dideskripsikan sebagai negara berkembang ini memiliki dampak iklim dan tantangan perkotaannya yang lebih intens.

Dampak Pengungsi Iklim

Laporan ini memproyeksikan tanpa pengurangan emisi karbon global yang signifikan, 10 kota besar dengan pertumbuhan tercepat di Afrika, Amerika Selatan, Asia Selatan, dan Timur Tengah dapat mengalami gelombang pengungsi dengan total delapan juta orang pada pertengahan abad ini.

Jumlah tersebut, menurut proyeksi laporan belum termasuk pengungsi ekonomi dan politik serta pengungsi dari negara lain.

“Orang-orang pindah ke kota tempat mereka dapat menemukan peluang, perumahan, dan koneksi sosial, dan mereka tidak perlu mengalami kerumitan pindah ke luar negeri untuk menemukannya,” kata Claudia Huerta, manajer senior kampanye iklim dan migrasi di C40.

Selain itu Masuknya populasi akan memberi lebih banyak tekanan pada layanan lokal dan mempercepat urbanisasi yang tidak terkendali. Kota-kota penerima juga menghadapi tantangan iklim mereka sendiri saat pengungsi masuk.

Contohnya saja, di Brasil pengungsi internal yang mengungsi akibat berbagai peristiwa seperti banjir, kekurangan air, dan hasil panen yang buruk dapat menghadapi tingkat polusi udara yang berbahaya dan kebakaran hutan dahsyat di kota tempat tinggal mereka yang baru seperti Sao Paulo atau Rio de Janeiro.

Baca juga: Mengapa Memilih Produk Ramah Lingkungan Itu Penting

"Dampak iklim yang mereka hadapi tidak kemudian hilang," tulis peneliti dalam studinya.

Mengurangi Pengungsi Iklim

Laporan tersebut juga menunjukkan bahwa jika kenaikan suhu global dibatasi hingga 1,5 derajat C sebagaimana ditetapkan oleh Perjanjian Paris, kota-kota dapat secara substansial mengurangi dampak pengungsi iklim.

Karena belum ada kemajuan yang berarti dalam pengurangan emisi, beberapa kota dalam penelitian tersebut telah bersiap menghadapi gelombang masuk penduduk.

Namun, para peneliti mengatakan beban tersebut seharusnya tidak dibebankan kepada kota-kota penerima itu sendiri, dan menyerukan kepada pemerintah serta sektor swasta untuk melakukan bagian mereka dalam mengurangi risiko iklim.

Baca juga: Penuaan Populasi, Perubahan Iklim, dan Penguasaan Teknologi

“Masalah terbesar yang perlu kita atasi untuk mengurangi dampak pengungsi iklim terhadap kota-kota adalah mengurangi emisi,” kata Jazmin Burgess, direktur aksi iklim inklusif di C40.

“Dan tanggung jawab itu tidak hanya dibebankan kepada kota-kota, tetapi menuntut tindakan dari semua orang,” tambahnya.

sumber https://www.businesstimes.com.sg/international/climate-migrants-stand-overwhelm-worlds-megacities

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Akan Banyak “Pengungsi Iklim” di Berbagai Wilayah di Dunia

Akan Banyak “Pengungsi Iklim” di Berbagai Wilayah di Dunia

Pemerintah
BRGM: Pembangunan Harus Dibarengi dengan Konservasi agar Sustain”

BRGM: Pembangunan Harus Dibarengi dengan Konservasi agar Sustain”

Pemerintah
Pemerintahan Baru Janji akan Jalankan Hilirisasi Nikel yang Berkelanjutan

Pemerintahan Baru Janji akan Jalankan Hilirisasi Nikel yang Berkelanjutan

Pemerintah
Riset Deloitte: Semakin Banyak “Tenant” Properti Inginkan Bangunan Rendah Karbon

Riset Deloitte: Semakin Banyak “Tenant” Properti Inginkan Bangunan Rendah Karbon

Swasta
TNGGP dan Sukarelawan Basecamp Sauyunan Turunkan 1 Ton Sampah dari Gunung

TNGGP dan Sukarelawan Basecamp Sauyunan Turunkan 1 Ton Sampah dari Gunung

LSM/Figur
Eksploitasi Alam Sebabkan Batas-batas 'Planetary Boundaries' Terlampaui

Eksploitasi Alam Sebabkan Batas-batas "Planetary Boundaries" Terlampaui

Pemerintah
Laporan PBB: Karhutla Indonesia Capai 1,16 Juta Hektare, Kalsel Terparah

Laporan PBB: Karhutla Indonesia Capai 1,16 Juta Hektare, Kalsel Terparah

LSM/Figur
Penuaan Populasi, Perubahan Iklim, dan Penguasaan Teknologi

Penuaan Populasi, Perubahan Iklim, dan Penguasaan Teknologi

Pemerintah
Emisi Gas Rumah Kaca Sebabkan El Nino Ekstrem Lebih Sering Terjadi

Emisi Gas Rumah Kaca Sebabkan El Nino Ekstrem Lebih Sering Terjadi

Pemerintah
Era Batu Bara di Inggris Berakhir, PLTU Pamungkas Ditutup

Era Batu Bara di Inggris Berakhir, PLTU Pamungkas Ditutup

Pemerintah
5 Kabar Baik soal Lingkungan Sepanjang September

5 Kabar Baik soal Lingkungan Sepanjang September

LSM/Figur
Nelayan Jakarta Utara Hadapi Pencemaran Laut akibat Limbah Industri

Nelayan Jakarta Utara Hadapi Pencemaran Laut akibat Limbah Industri

LSM/Figur
Kurang dari Seperempat Desa Bebas Stunting, Target 100 Persen Akhir Tahun

Kurang dari Seperempat Desa Bebas Stunting, Target 100 Persen Akhir Tahun

Pemerintah
Dekarbonisasi Nikel: Baseline Emisi Ditetapkan, Potensi Energi Terbarukan Dipetakan

Dekarbonisasi Nikel: Baseline Emisi Ditetapkan, Potensi Energi Terbarukan Dipetakan

Pemerintah
3 Lokasi Wisata Gunung Bromo Dikembalikan ke Nama Aslinya

3 Lokasi Wisata Gunung Bromo Dikembalikan ke Nama Aslinya

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau