Hal tersebut sekaligus mempersiapkan generasi muda agar berpartisipasi aktif dalam kegiatan konservasi, khususnya gajah sumatera dan habitat alaminya.
Baca juga: Zimbabwe dan Namibia Buru Ratusan Gajah untuk Warganya yang Kelaparan
"Hal ini merupakan salah satu langkah penting dalam upaya penguatan penyadartahuan dan edukasi tentang gajah sumatra pada anak-anak sejak usia dini," jelas Silvan.
Kepala SD Negeri 1 Desa Srijaya Baru Cak Mudilah menyampaikan terima kasih atas program dari Belantara Foundation bersama para mitranya.
Kegiatan tersebut, ujarnya, menambah literasi dan pengetahuan siswa tentang gajah sumatera dan habitatnya terutama yang ada di sekitar mereka.
Buku tersebut diharapkan dapat memudahkan siswa dalam mengingat pembelajaran, serta memudahkan para guru mengukur pemahaman siswa selama kegiatan belajar.
"Harapannya, akan tumbuh rasa cinta dan sayang terhadap gajah sumatera, sehingga akhirnya gajah sumatera dapat diterima sebagai bagian dari kehidupan mereka dalam sebuah ekosistem yang harmonis dan berkelanjutan," papar Mudilah.
Baca juga: Ancam Habitat Gajah Sumatera, Izin Perusahaan di Bentang Alam Seblat Didesak Dicabut
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya