Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/05/2023, 07:00 WIB
Josephus Primus,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Petrokimia Gresik, perusahaan negara anak usaha Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Pupuk Indonesia (Persero) membeberkan langkah terkini tentang tujuan berkelanjutan, Kamis (25/5/2023).

Direktur Utama Petrokimia Gresik Dwi Satriyo Annurogo mengatakan, akan terus melakukan upaya perbaikan berkelanjutan pada gipsum yang merupakan produk samping dari pabrik asam fosfat.

Secara singkat, perbaikan berkelanjutan pada gipsum merupakan upaya melestarikan tanah dan lingkungan.

Ada tiga strategi yang dijalankan Petrokimia Gresik dalam memanfaatkan gipsum.

Pertama, sebagai bahan baku purifikasi gipsum (purified gypsum).

Pemanfaatan gipsum menjadi purified gypsum mencapai 1.100.000 ton per tahun dengan nilai ekonomi sirkular sebesar 80 juta dollar Amerika Serikat (AS) setiap tahunnya.

Baca juga: Adaptasi Sistem Ekonomi Sirkular dalam Proses Produksi, Hokben bersama Boolet Daur Ulang Sumpit Sekali Pakai

Kedua, gipsum Petrokimia Gresik dioptimalisasikan menjadi bahan baku produk pembenahan tanah dengan merek dagang PetroCAS.

Pemanfaatan gipsum sebagai bahan baku PetroCAS jumlahnya sekitar 300.000 ton per tahun, dengan potensi ekonomi sirkular mencapai 21 juta dollar AS.

Ketiga, gipsum Petrokimia Gresik juga dimanfaatkan untuk memproduksi pupuk ZA pada perkebunan tebu.

Penggunaan pupuk ZA terbukti mampu meningkatkan rendemen gula pada tanaman tebu.

"Adapun total pemanfaatan gipsum sebagai bahan baku pupuk ZA adalah sebesar 200.000 ton per tahun dengan ekonomi sirkular mencapai 23 juta dollar AS," ungkap Dwi.

Baca juga: Mengenal Ekonomi Sirkular, Sistem Produksi Berkelanjutan yang Ramah Lingkungan

Keberhasilan komersialisasi gipsum oleh Petrokimia Gresik merupakan hasil kolaborasi antara perusahaan dengan akademisi, dan pemerintah dalam upaya menjalankan ekonomi sirkular.

Petrokimia Gresik pun berkomitmen terus melakukan upaya penurunan emisi gas rumah kaca demi mewujudkan upaya Long-term Strategy on Low Carbon and Climate Resilience 2050 (LTS-LCCR 2050) lewat pemanfaatan produk samping.

Pencapaian Petrokimia Gresik untuk gipsum, imbuh Dwi Satriyo, mendapatkan ganjaran apresiasi pada Forum International Fertilizer Association (IFA) Annual Conference 2023 di Praha, Republik Ceko, Rabu (24/5/2023).

"Upaya inovasi kami selaras dengan prinsip IFA yang mengedapankan konsep Academic, Bussiness, Government (ABG) Collaboration dalam menghasilkan ekonomi sirkular," pungkas Dwi Satriyo.

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

LSM/Figur
PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

Pemerintah
BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

Pemerintah
Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Pemerintah
IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

Swasta
WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

LSM/Figur
Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Pemerintah
Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Pemerintah
5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

Pemerintah
UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

Pemerintah
Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

LSM/Figur
Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

LSM/Figur
90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

Pemerintah
Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

LSM/Figur
Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau