Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Negara Dunia dengan PLTS Terbesar, China Nomor Satu

Kompas.com - 22/06/2023, 13:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penggunaan instalasi pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) Atap makin populer di seluruh dunia. Sepanjang tahun lalu saja, pertumbuhannya mencapai 49 persen.

Menurut SolarPower Europe, peningkatan panel surya atap senilai 118 miliar gigawatt (GW) sudah cukup untuk memberi daya 36 juta lebih banyak rumah secara global.

Masih mengutip data dari SolarPower Europe, tenaga surya pada umumnya tumbuh sebesar 45 persen mencapai 1,2 triliun terawatt (TW) energi, menempatkan energi terbarukan di jalur untuk menghasilkan 1.612 TW jam (TWh) listrik selama tahun 2023.

Presiden SolarPower Europe Aristotelis Chantavas mengatakan, angka ini setara dengan 57 persen dari total permintaan listrik di Uni Eropa

Baca juga: PLTS Terapung Jadi Salah Satu Solusi Keterbatasan Lahan

Hal ini karena dunia telah menyadari bahwa krisis bahan bakar fosil adalah krisis yang tidak pernah benar-benar hilang.

“Lebih dari sebelumnya, orang-orang di setiap bagian dunia beralih ke tenaga surya. Dalam satu tahun yang ditentukan oleh krisis energi dan iklim, harapan tenaga surya terus bersinar. Ini adalah tahun kesepuluh berturut-turut tenaga surya memecahkan rekor instalasi per tahunnya," ungkap Chantavas.

Butuh waktu 22 tahun bagi dunia untuk mencapai satu TW armada surya; tetapi laporan tersebut memperkirakan dunia dapat memasang 1 TW tenaga surya setiap tahun pada akhir dekade ini.

Negara dengan PLTS terbesar

Pada tahun 2022, jumlah negara dengan tenaga surya utama, tumbuh dari 12 menjadi 26 negara.

Baca juga: Berapa Lama Masa Pakai PLTS?

Negara dengan tenaga surya utama didefinisikan sebagai negara yang memasang setidaknya 1 GW per tahun. Pada tahun 2025, laporan tersebut memperkirakan bahwa lebih dari 50 negara akan memasang lebih dari 1 GW tenaga surya per tahun.

Berikut daftar lengkap dari 26 tenaga surya utama:

  1. China
  2. Amerika Serikat
  3. India
  4. Brazil
  5. Spanyol
  6. Jerman
  7. Jepang
  8. Polandia
  9. Belanda
  10. Australia
  11. Korea Selatan
  12. Italia
  13. Perancis
  14. Taiwan
  15. Chili
  16. Denmark
  17. Turkiye
  18. Yunani
  19. Afrika Selatan
  20. Austria
  21. Inggris
  22. Meksiko
  23. Hungaria
  24. Pakistan
  25. Israel
  26. Swiss
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

LSM/Figur
PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

Pemerintah
BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

Pemerintah
Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Pemerintah
IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

Swasta
WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

LSM/Figur
Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Pemerintah
Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Pemerintah
5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

Pemerintah
UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

Pemerintah
Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

LSM/Figur
Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

LSM/Figur
90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

Pemerintah
Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

LSM/Figur
Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau