Lebih lanjut, Unilever Indonesia juga mengadakan kelas bahasa isyarat bagi karyawan.
Kemudian, menghadirkan program Youth of Unilever Self-Development Training and Enhancement Programme (YOU STEP!) untuk pengembangan skill dan mindset mahasiswa penyandang disabilitas, agar siap memasuki dunia kerja.
Baca juga: ESG Positive Impact Awards 2024 Apresiasi 64 Perusahaan Malaysia untuk Kepemimpinan ESG
Lebih lanjut, pihaknya juga memberikan upah yang adil kepada karyawan tanpa memandang jenis kelamin mereka.
"Ini dengan tingkat remunerasi di atas standar industri, dan membekali setiap karyawan dengan pengembangan kompetensi yang sesuai untuk masa depan," tambah Kristy.
Selain itu, terdapat fasilitas penitipan anak, dengan cuti melahirkan selama empat bulan dan cuti ayah selama tiga minggu.
Lalu, pusat kebugaran, klub kesehatan, hingga klub hobi dan olahraga, yang bisa diakses oleh para karyawan.
"Penghargaan ini menjadi pemicu kami untuk terus meningkatkan komitmen dan praktek dalam Diversity, Equity, dan Inclusion, baik kepada karyawan perusahaan maupun masyarakat Indonesia," pungkas Kristy.
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya