Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/10/2024, 11:11 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

KOMPAS.com - Du Anyam, wirausaha sosial dari Indonesia Timur, merayakan satu dekade perjalanan dengan memberdayakan perempuan, meningkatkan kesejahteraan, dan melestarikan warisan budaya.

Sebagai bagian dari perayaan satu dekade ini, Perusahaan mencatat tonggak penting dengan memulai ekspor kerajinan anyaman lontar dari Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) ke pasar internasional.

Seremoni pelepasan kontainer ekspor kerajinan anyaman lontar khas NTT ini digelar pada Jumat (13/9/2024), di Flores Timur, NTT.

Perusahaan terus berkomitmen memanfaatkan sumber daya alam lokal NTT, yaitu daun lontar, sebagai material utama kerajinan anyaman.

Melalui pemanfaatan material alami dan ramah lingkungan, perusahaan ini tidak hanya melestarikan tradisi menganyam, tetapi juga berperan dalam mengurangi emisi karbon dengan memanfaatkan bahan baku alami yang tumbuh di daerah setempat.

Baca juga: Peraturan Teknis Pemberdayaan Perempuan Ditarget Rampung Tahun Depan

Proses pengolahan yang dilakukan oleh para penganyam perempuan juga lebih ramah lingkungan, tanpa membutuhkan energi atau teknologi yang menghasilkan emisi tinggi.

Hal ini tidak hanya mendukung pelestarian budaya, tetapi juga membantu menjaga lingkungan dengan mengurangi emisi karbon secara berkelanjutan.

Produk-produk lontar diolah dan dianyam dengan penuh keterampilan oleh para perempuan daerah setempat, menciptakan karya yang berdampak positif bagi lingkungan dan memberdayakan komunitas lokal.

Pada tahun ke-10 perjalanannya, Perusahaan telah menetapkan arah untuk menuju masa depan dengan visi 2030 yang sejalan dengan Agenda 2030 PBB untuk Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sutainable Development Goals (SDGs).

Tahun ini, Perusahaan meluncurkan inovasi produk baru berupa koleksi suvenir kantor rendah karbon, Bhumi Binara.

Baca juga: Kerajinan Lontar Olahan Perempuan NTT Diakui di Kancah Global

Bhumi Binara menjadi koleksi pertama produk Corporate Gifts Du Anyam rendah karbon sekaligus aksi berani dalam memberikan dampak positif bagi lingkungan dan sosial yang berkelanjutan.

Koleksi ini juga merupakan persembahan eksklusif suvenir perusahaan yang selaras dengan nilai-nilai Environment, Social, and Governance (ESG), mencerminkan komitmen terhadap masa depan yang lebih hijau dan bertanggung jawab.

Ada beberapa faktor yang menjadikan koleksi terbaru Bhumi Binara ini diklaim sebagai produk rendah karbon.

Di antaranya pemilihan material berbahan ramah lingkungan dibuat dari bahan baku alami yang rendah emisi karbon dan mudah diurai, seperti daun lontar dan kulit organikdari hasil fermentasi limbah biji kopi.

Bahan baku daun lontar diperoleh dari pemasok lokal di NTT. Bahan ini memiliki sifat yang dapat terurai secara alami dan mudah didaur ulang.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

CDP: Setengah Perusahaan Dunia Tak Gunakan Listrik Terbarukan

LSM/Figur
PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

PLN Jalin Kolaborasi dengan Pemain EBT Global untuk Transisi Energi

Pemerintah
BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

Pemerintah
Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Pemerintah
IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

Swasta
WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

LSM/Figur
Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Pemerintah
Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Pemerintah
5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

Pemerintah
UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

Pemerintah
Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

LSM/Figur
Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

LSM/Figur
90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

Pemerintah
Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

LSM/Figur
Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau