8. Buat piket kelas
Bantu jadikan efisiensi energi sebagai kebiasaan dengan memberikan pekerjaan kepada tambahan kepada para siswa.
Beberapa contoh adalah pembagian tugas menyalakan dan mematikan lampu, atau peralatan IT, komputer, dan peralatan elektronik lainnya.
Dengan memberi siswa tanggung jawab ekstra di kelas, mereka dapat berperan membantu melakukan penghematan energi.
9. Matikan lampu dan semua layar
Terlalu banyak sekolah yang membiarkan lampu menyala selama berjam-jam setelah kelas selesai.
Meluangkan waktu untuk mematikan komputer dan peralatan eletronik lainnya setiap pulang sekolah bisa mengurangi penggunaan daya secara signifikan.
10. Tutup ruangan yang tidak digunakan
Semakin besar ruang, semakin banyak energi yang digunakan, terutama dalam hal penerangan dan pengaturan suhu ruangan.
Menutup pintu dan jendela memungkinkan sistem pendingin mengurangi konsumsi daya.
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya