BATAM, KOMPAS.com – Internasional Business Association (IBA) dan perusahaan Camel Asia mengundang mantan Menteri Dalam Negeri Taiwan Profesor Li Hongyuan dan Profesor He, ahli hak karbon di bidang teknik lingkungan ke Pulau Bintan, Kepulauan Riau.
“Keduanya berpartisipasi dalam proyek perlindungan lingkungan ESG Indonesia, Taman Kehidupan,” kata Ketua IBA Shan Shan di Batam kepada Kompas.com, Jumat (10/1/2024).
Shan shan mengatakan, keduanya akan bekerja dengan tim profesional International dari Hong Kong untuk mempromosikan perlindungan lingkungan dengan prinsip-prinsip environtment, social and governance (ESG), dan energi hijau.
Kemudian proyek berkelanjutan, dan perdagangan hak karbon yang sedang secara aktif dipromosikan di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
“IBA dan Camel Asia menerapkan rencana inovatif demi pembangunan berkelanjutan di dunia, khususnya di Indonesia,” ungkap Shan shan.
Baca juga: Wujudkan Industri Berdaya Saing Global Perlu Terapkan ESG
Rencananya, tempat kremasi tinggi karbon yang sudah digunakan di berbagai daerah akan diperbaiki menjadi tempat kremasi rendah karbon.
Abu hasil kremasi akan ditempatkan di Taman Kehidupan ramah lingkungan di Gunung Jin Gang di bagian tengah dan selatan Pulau Bintan, Kepri.
Menurutnya, cara ini sangat menghemat konsumsi lahan, mengurangi luas deforestasi, dan mengurangi emisi karbon.
Taman tersebut saat ini dirancang menjadi 300.000 lot, dengan penilaian awal sebesar 3 miliar dollar Singapura. atau ekuivalen Rp 33 triliun.
“Ini merupakan lokasi pengujian pertama dan dapat direplikasikan di lokasi lain yang cocok, sesuai dengan keberhasilan pengujian awal di masa depan,” terang Shan shan.
Dana Rp 33 triliun ini akan menjadi membiayai pembangunan pusat konvensi dan pameran, yang digunakan untuk menyumbang dan membangun ruang pameran ekonomi dan perdagangan di 38 provinsi Indonesia, salah satunya di Pulau Binta.
Tidak itu saja, proyek ini juga merupakan salah satu upaya dalam merencanakan platform komunikasi dan pertukaran sumber daya yang menghubungkan Indonesia dengan sumber daya asing, dan membantu setiap kabupaten kota di Indonesia untuk mengembangkan sumber daya yang kaya, pariwisata dan proyek investasi lainnya.
Baca juga: Basuki Beberkan Penerapan ESG dalam Proyek Infrastruktur IKN
“Secara langsung mendorong perkembangan pariwisata dan perekonomian serta perdagangan di Pulau Bintan,” ungkap Shan shan.
Selain itu, secara bersamaan juga membantu lebih dari 500 kabupaten dan kota di Indonesia untuk bergabung dalam platform penghitungan dan perdagangan hak karbon.
“Proyek ini memberikan peluang bagi Indonesia untuk menjadi negara perdagangan hak karbon terbesar di dunia,” tehas Shan shan.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya