Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polusi Udara Tinggi, Sensor Udara Perlu Ditingkatkan

Kompas.com - 21/08/2024, 09:46 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Kualitas udara kota-kota besar di sejumlah negara, seperti Jakarta, cukup mengkhawatirkan.

Berdasarkan data startup penyedia alat ukur kualitas udara, Nafas, kualitas udara di DKI Jakarta pada Januari-Juni 2024 menunjukkan rata-rata konsentrasi partikulat atau PM2,5 sebesar 34 μg/m3.

Artinya, 7 kali lebih buruk dari standar yang ditetapkan oleh World Health Organization (WHO), yakni sebesar 5 μg/m3 per tahun.

Baca juga: Kualitas Udara Jakarta Makin Memburuk, Ini Langkah Kurangi Polusi

Data ini diambil berdasarkan lebih dari 100 sensor kualitas udara yang dipasang oleh Nafas di seluruh wilayah Jabodetabek.

Co-Founder & CEO Nafas Indonesia, Nathan Roestandy mengatakan bahwa salah satu cara menangani isu kualitas udara adalah dengan menyediakan data yang lebih komprehensif dan real time dengan adanya lebih banyak alat sensor di berbagai titik.

Polusi udara memang bukanlah permasalahan baru yang dihadapi ibu kota, dan untuk menyikapinya, dibutuhkan kontribusi seluruh pihak,” ujar Nathan dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (20/8/2024).

Tantangan pengembangan di Indonesia

Melalui sensor pengukur udara, data yang terkumpul bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari meningkatkan kehidupan masyarakat perkotaan dengan rekomendasi, membantu pemerintah membuat kebijakan strategis, hingga mendukung riset akademik terkait polusi.

Sayangnya, masih terdapat sejumlah tantangan dan kendala pengembangan alat sensor pengukur udara ini. Antara lain, kurangnya data, rendahnya kesadaran dan riset, serta kebijakan yang belum implementatif.

“Kesadaran tentang isu lingkungan di Indonesia, khususnya polusi udara, masih rendah,” ujar dia.

Baca juga: Waspada: Saat Bernapas, Partikel Kecil Polusi Plastik Bisa Terhirup

Oleh karena itu, sejak Nafas diluncurkan pada 2020, pihaknya terus berupaya meningkatkan kesadaran tentang bahaya polusi udara dan pentingnya alat sensor.

Bank DBS Indonesia pun menjalin kolaborasi dengan Nafas untuk memasang 50 sensor kualitas udara, termasuk di lokasi tempat Bank DBS Indonesia beroperasi.

“Dengan adanya alat pengukur udara, kami optimis dapat memberikan gambaran data yang lebih lengkap terhadap kondisi udara di berbagai lokasi, agar pemerintah atau instansi terkait dapat membuat kebijakan atau strategi yang lebih baik untuk mengatasi permasalahan ini,” tutur Nathan.

Pada akhir September 2024, pihaknya menargetkan pemasangan lebih dari 250 alat sensor di seluruh 17 kota di Indonesia.

Consumer Banking Director PT Bank DBS Indonesia Melfrida Gultom mengatakan, kerja sama dengan Nafas sejalan dengan komitmen  Bank DBS Indonesia untuk memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat.

"Kolaborasi ini juga sejalan dengan upaya keberlanjutan kami melalui pilar ketiga, yakni Impact Beyond Banking," ungkap Melfrida. 

Baca juga: Cara Menanam Lidah Mertua, Tanaman Hias Penyerap Polusi Udara

Ia menyampaikan bahwa pihaknya berkomitmen untuk terus mengembangkan dan mendorong wirausaha sosial, UMKM, maupun startup yang memiliki kepedulian untuk keberlanjutan Indonesia. 

Melalui aplikasi Nafas yang dapat mengukur kualitas udara, kata Melfrida, pihaknya ingin mendorong peningkatan kesadaran dan kesehatan bagi nasabah, karyawan, dan masyarakat luas. 

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

BP Taskin dan Genta Pangan Dorong Ketahanan Pangan Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan

Pemerintah
Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Sistem Pangan Berkelanjutan Cegah 300 Juta Orang Kekurangan Gizi

Pemerintah
IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

IFRS Foundation Terbitkan Panduan soal Keberlanjutan dalam Laporan Keuangan

Swasta
WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

WWF: Penurunan Populasi Satwa Liar Bisa Berdampak ke Ekonomi

LSM/Figur
Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Jakarta Dihantui Banjir Rob, Pemprov Bakal Bangun Tanggul Pantai

Pemerintah
Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Perubahan Iklim Berakibat Kasus DBD Global Naik 19 Persen Tahun Ini

Pemerintah
5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

5 Kerja Sama PLN untuk Transisi Energi pada COP29

Pemerintah
UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

UMKM Butuh Dukungan 789 Miliar Dollar AS untuk Peluang Pertumbuhan Hijau

Pemerintah
Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

Pemerintah Didesak Setop Perdagangan Karbon pada COP29

LSM/Figur
Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

Tanoto Foundation Gelar Simposium Perkuat Komitmen Kebijakan PAUD-HI

LSM/Figur
90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

90 Persen Pemimpin Bisnis Percaya AI Berdampak Positif pada Keberlanjutan

Pemerintah
Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Sistem Penyimpanan Jadi Kunci Ketahanan Energi Terbarukan di Asia Tenggara

LSM/Figur
Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Bentuk Karakter Anak, KemenPPPA akan Hadirkan Ruang Bersama Merah Putih

Pemerintah
Setelah Taman Bumi, Maros-Pangkep Diharapkan Jadi Situs Warisan Dunia

Setelah Taman Bumi, Maros-Pangkep Diharapkan Jadi Situs Warisan Dunia

Pemerintah
Peningkatan Kualitas BBM ke Euro IV Bikin Masyarakat Lebih Sehat

Peningkatan Kualitas BBM ke Euro IV Bikin Masyarakat Lebih Sehat

LSM/Figur
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau