Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Bermitra dengan 1PointFive untuk Kredit Penghapusan Karbon

Kompas.com - 07/03/2025, 20:40 WIB
Monika Novena,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Raksasa Liga Primer Liverpool FC berkomitmen untuk mengatasi jejak karbon dengan menjalin kemitraan dengan Direct air capture (DAC) 1PointFive untuk mengatasi jejak karbon yang berasal dari produk merchandise.

Sebagai langkah awal, klub Inggris tersebut akan menghitung emisi yang dihasilkan dari merchandise, yang mencakup seluruh proses mulai dari pembuatan hingga pengangkutannya ke tempat penjualan.

Untuk mengimbangi dampaknya, Liverpool kemudian akan membeli kredit penghapusan karbon dalam jumlah yang setara dari 1PointFive, yang menangkap CO2 melalui teknologi DAC dan menyimpannya secara permanen di bawah tanah.

Baca juga: UE Longgarkan Target Emisi Produsen Mobil

“Keberlanjutan adalah inti dari semua yang kami lakukan di klub. Melalui The Red Way, kami berdedikasi untuk mengurangi jejak karbon dan mendorong perubahan positif bagi orang-orang, planet, dan komunitas kami," kata Ben Latty, kepala bagian komersial di LFC, dikutip dari Carbon Herald, Jumat (7/3/2025).

"Bergabung dengan 1PointFive memungkinkan kami untuk mengeksplorasi teknologi penghilangan karbon yang inovatif, berbagi pengetahuan, keahlian, dan membantu memajukan perjalanan kami untuk mengurangi separuh semua emisi operasional kami pada tahun 2030 dan mencapai nol bersih pada tahun 2040,” paparnya lagi.

Langkah ini merupakan bagian dari upaya yang lebih luas oleh Liverpool FC untuk meminimalkan dampaknya terhadap lingkungan melalui inisiatif keberlanjutan The Red Way dan menunjukkan bagaimana penghilangan karbon dapat mengatasi emisi pada tingkat produk.

Lebih lanjut, kesepakatan ini merupakan perjanjian pertama tim olahraga di luar AS dengan 1PointFive.

Baca juga: Emisi CO2 Penerbangan Global Naik karena Konflik Ukraina

Ini juga merupakan prapembelian pertama yang berasal dari Eropa yang berpotensi menandakan adanya permintaan lain dari Inggris dan UE untuk penghilangan karbon yang andal.

"Organisasi kami memiliki misi keberlanjutan bersama dan dengan bekerja sama, kami dapat menyediakan model tentang cara menggunakan Direct Air Capture untuk mengatasi emisi produk dan memberdayakan konsumen untuk membuat pilihan yang lebih sadar karbon," papar Michael Avery, presiden dan manajer umum 1PointFive.

"Direct Air Capture adalah solusi yang dapat membantu LFC mencapai tujuannya dengan cara yang terukur, transparan, dan berkelanjutan,” tambahnya.

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

Blibli Gelar Berbagai Program Keberlanjutan, 'Green Delivery' hingga 'Take Back'

Blibli Gelar Berbagai Program Keberlanjutan, "Green Delivery" hingga "Take Back"

Swasta
Produsen Energi Fosil Sebabkan Kerugian Ekonomi Paling Besar akibat Perubahan Iklim

Produsen Energi Fosil Sebabkan Kerugian Ekonomi Paling Besar akibat Perubahan Iklim

LSM/Figur
Gara-gara Trump, Investor Global Tarik Investasi Berkelanjutan Rp 144 Triliun

Gara-gara Trump, Investor Global Tarik Investasi Berkelanjutan Rp 144 Triliun

Swasta
UNESCO Resmikan 16 Geopark Baru, 2 dari Indonesia

UNESCO Resmikan 16 Geopark Baru, 2 dari Indonesia

Pemerintah
Kearifan Lokal Perlu Dilibatkan dalam Penanggulangan Krisis Iklim

Kearifan Lokal Perlu Dilibatkan dalam Penanggulangan Krisis Iklim

LSM/Figur
Kemenkeu Sebut APBN Gelontorkan Rp 610,12 Triliun untuk Aksi Iklim

Kemenkeu Sebut APBN Gelontorkan Rp 610,12 Triliun untuk Aksi Iklim

Pemerintah
Indonesia Bisa Ciptakan 2 Juta Green Jobs jika Jadi Hub Produksi EV

Indonesia Bisa Ciptakan 2 Juta Green Jobs jika Jadi Hub Produksi EV

Swasta
Indonesia Bisa Jadi Pemasok Besar Hidrogen Hijau Dunia, Begini Strateginya

Indonesia Bisa Jadi Pemasok Besar Hidrogen Hijau Dunia, Begini Strateginya

LSM/Figur
Sebar Kurban di Pelosok Maluku, Human Initiative Hadirkan Harapan untuk Warga

Sebar Kurban di Pelosok Maluku, Human Initiative Hadirkan Harapan untuk Warga

Advertorial
Mangrove Rumah bagi 700 Miliar Satwa Komersial, Kerusakannya Picu Krisis

Mangrove Rumah bagi 700 Miliar Satwa Komersial, Kerusakannya Picu Krisis

LSM/Figur
Ekspansi Pembangkit Listrik Gas Dikhawatirkan Bikin Energi Terbarukan Jalan di Tempat

Ekspansi Pembangkit Listrik Gas Dikhawatirkan Bikin Energi Terbarukan Jalan di Tempat

LSM/Figur
97 Persen Pemimpin Perusahaan Global Desak Transisi Listrik Terbarukan

97 Persen Pemimpin Perusahaan Global Desak Transisi Listrik Terbarukan

Swasta
PLN Mengaku Siap Kaji Pensiun Dini PLTU Batu Bara

PLN Mengaku Siap Kaji Pensiun Dini PLTU Batu Bara

Pemerintah
Konsumen dan Investor akan Semakin Kritis terhadap 'Sustainability Washing'

Konsumen dan Investor akan Semakin Kritis terhadap "Sustainability Washing"

Swasta
Perusahaan yang Gabungkan AI dan Keberlanjutan Raih Keuntungan Lebih Tinggi

Perusahaan yang Gabungkan AI dan Keberlanjutan Raih Keuntungan Lebih Tinggi

Swasta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau