Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Ketahanan Pangan, Ajinomoto Gunakan Pupuk dari Produk Samping Penyedap Rasa

Kompas.com - 21/07/2023, 13:10 WIB
Josephus Primus,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

LEMBANG, KOMPAS.com - Menggenapi tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Golas (SDGs) tentang ketahanan pangan, Ajinomoto menggunakan pupuk dari produk samping pembuatan penyedap rasa.

Tujuan Nomor 2 SDGs adalah mewujudkan dunia tanpa kelaparan dengan fokus realisasi mencapai ketahanan pangan berikut gizi baik serta peningkatan pertanian berkelanjutan.

Sementara, produk samping dari pembuatan penyedap rasa salah satunya adalah tetes tebu. Produk samping Ajinomoto ini bernama Ajifol.

Baca juga: Pangkostrad dan Dirut Pupuk Kaltim Tanam 63.672 Pohon Program Community Forest

Head of Public Relations Ajinomoto Indonesia Grant Senjaya mengatakan, produk samping Ajifol berbentuk cairan yang harus dicampur air dalam takaran tertentu sehingga bermanfaat sebagai pupuk tanaman.

"Pupuk Ajifol memiliki banyak manfaat bagi tanaman," ucap Grant Senjaya dalam informasi terkininya, Jumat (21/7/2023).

Ajifol adalah pupuk tanaman yang memiliki unsur hara mikro yang diklaim tidak terdapat pada pupuk tanah. Unsur-unsur hara pada Ajifol antara lain Mn, Zn, B, dan Fe.

Grant menerangkan, penggunaan pupuk Ajifol unggul dengan kandungan asam amino yang tinggi.

Baca juga: Penebusan Pupuk Bersubsidi iPubers di Kios, Petani Cukup Bawa KTP

Asam amino mampu mendukung pertumbuhan dan perkembangan tanaman mulai dari awal tanam hingga panen.

Di samping itu, Ajifol juga mampu meningkatkan daya tahan tanaman terhadap serangan penyakit, sehingga petani dapat mengurangi pemakaian pestisida dan lebih ramah terhadap lingkungan.

Ajinomoto merilis Ajifol dalam dua varian yaitu Ajifol D untuk pertumbuhan vegetatif tanaman (akar, batang, daun) dan Ajifol B untuk pertumbuhan generatif tanaman (bunga dan buah).

Harga pupuk AJifol D dibanderol pada kisaran Rp 75.000 per liter sementara harga Ajifol B di kisaran Rp 85.000 per liter.

Baca juga: Lewat Proses Alami, Sasa Bikin Produk Samping Jadi Pupuk Organik Cair

Edukasi terkini mengenai pemanfaatan AJifol dilaksanakan untuk para anggota Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Lembang di Packing House Lembang, Cikidang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (13/7/2023).

“Kami di Ajinomoto memiliki target pada tahun 2030 bersama afiliasi kami di negara lain, untuk memperpanjang harapan hidup sehat 1 milyar orang di seluruh dunia dan mengurangi dampak lingkungan dari aktivitas bisnis kami hingga 50 persen," pungkas Grant.

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com