Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riset: Mengurangi Kecepatan Pesawat Bisa Turunkan Emisi Karbon

Kompas.com - 27/09/2024, 21:02 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

Sumber Euronews

KOMPAS.com - Ada sejumlah cara untuk mengurangi dampak lingkungan dari penerbangan, salah satunya memperlambat kecepatan pesawat. Hal tersebut diungkap berdasarkan riset dari Universitas Cambridge baru-baru ini. 

Salah satu rekomendasi utama dalam riset tersebut adalah memperpanjang waktu penerbangan dengan mengurangi kecepatan pesawat sekitar 15 persen, dapat mengurangi konsumsi bahan bakar antara 5 hingga 7 persen.

Dampaknya, waktu perjalanan tentu akan bertambah. Sebagai contoh, ada perkiraan tambahan 50 menit untuk penerbangan melintasi Atlantik. 

Baca juga: Jadi Penyumbang Emisi GRK Besar, Penerbangan Bakal Diatur Lebih Ketat

Agar kebijakan ini dapat diterapkan, riset dari Cambridge itu mengatakan bahwa ke depannya, pesawat juga mungkin perlu dirancang ulang untuk menyesuaikan pengurangan kecepatan tersebut.

Meski demikian, langkah ini dinilai penting untuk menurunkan emisi karbon dari industri penerbangan.

Pasalnya, saat ini, meski hanya 10 persen populasi dunia yang sering terbang, industri penerbangan sudah menyumbang sekitar 2,5 persen dari total emisi CO2 global.

Jika dampak iklim non-CO2 turut diperhitungkan, kontribusi penerbangan terhadap pemanasan global bisa mencapai 4 persen.

Rekomendasi Cambridge untuk Penerbangan Berkelanjutan

Riset tersebut juga menguraikan peta jalan lima tahun yang ambisius untuk mewujudkan penerbangan berkelanjutan dan mencapai net-zero emisi pada tahun 2050.

Sebab, analisis dari Universitas Cambridge menekankan bahwa kebijakan saat ini tidak cukup untuk membawa industri penerbangan menuju pencapaian target iklimnya.

“Seringkali, diskusi tentang penerbangan berkelanjutan terombang-ambing antara harapan yang terlalu optimis tentang upaya industri saat ini, dan pandangan pesimis yang menggambarkan dampak buruk lingkungan sektor ini,” ujar Direktur Eksekutif di Cambridge Institute for Sustainability Leadership, Eliot Whittington, dikutip dari Euronews, Jumat (27/9/2024).

Baca juga: Tiket Pesawat Mahal, Kemenparekraf Dorong Transportasi Laut dan Darat

Menurutnya, model "Aviation Impact Accelerator" yang dikembangkan oleh universitas ini menunjukkan bahwa meski tantangannya besar, mencapai penerbangan bebas emisi dalam skala besar adalah sesuatu yang mungkin dilakukan.

Empat Cara Mencapai Penerbangan Berkelanjutan

Laporan ini memberikan empat rekomendasi utama untuk mencapai penerbangan berkelanjutan:

1. Menghilangkan Jejak Kondensasi (Contrails)

Jejak kondensasi yang terbentuk oleh pesawat dapat memerangkap panas dan berkontribusi pada peningkatan suhu bumi.

Mempercepat pengembangan sistem global untuk menghindari pembentukan jejak kondensasi ini bisa mengurangi dampak iklim penerbangan hingga 40 persen.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau