JAKARTA, KOMPAS.com - Tiket.com menjalin kolaborasi dengan Plataran sebagai partner akomodasi guna mendukung keberlanjutan dan perbaikan lingkungan.
Kerja sama tersebut dijalankan dalam rangka merayakan hari jadi 1 tahun program Tiket Green dari Tiket.com,
Gaery Undarsa, Co-Founder & Chief Marketing Officer, Tiket.com mengatakan bahwa trend kepedulian masyarakat terhadap lingkungan semakin meningkat.
Baca juga: Dorong Pelaporan, UE Sederhanakan Aturan Keberlanjutan
"Sebuah penelitian menunjukkan 46 persen kesadaran masyarakat tentang lingkungan dan keberlanjutan meningkatkan. Oleh sebab itu, mereka merasa perlu berkontribusi untuk mendukung trend baik ini agar masyarakat bisa semakin teredukasi sehingga bisa memberikan dampak positif bagi kebaikan lingkungan dalam alam," jelasnya, Senin (14/4/2025).
Sementara itu Anasthasia Sri Handayani, Presiden Direktur, Plataran Indonesia mengatakan bahwa pihaknya mengusung filosofi hospitality impact.
"Kami merasa harus bisa memberikan dampak positif kepada lingkungan, masyarakat, dan juga turut menjaga melestarikan alam serta budaya. Sehingga kolaborasi ini diharapkan dapat memperluas kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan yang bisa mereka lakukan bahkan saat mereka liburan,” jelas dia.
Baca juga: Google Tingkatkan kinerja AI Untuk Mendukung Keberlanjutan
Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, Tiket.com bertekad terus menjadi pionir dalam menciptakan ekosistem wisata yang bertanggung jawab, inklusif, dan lestari untuk masa depan Indonesia.
Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya