Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peringati Hari Peduli Sampah, Pertamina Bersih-bersih Pantai Panduri Tuban

Kompas.com - 26/02/2024, 19:00 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com - Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional 2024 Pertamina melalui PT Trans-Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) bersama PT Pertamina Patra Niaga FT Tuban mengadakan bersih-bersih Pantai Panduri, Kecamatan Jenu, Tuban, Jumat (23/2/2024).

Senior Manager Operation & Manufacture TPPI Hendra Kurniawan Wijaya mengatakan, bersih-bersih pantai tersebut merupakan bagian dari kepedulian perusahaan terhadap lingkungan sekaligus salah satu program corporate social responsibility (CSR) TPPI.

"Program ini tentunya akan berkelanjutan dan memerlukan sinergi dengan pemerintahan, masyarakat, maupun perusahaan-perusahaan di Kecamatan Jenu," ujar Hendra dalam keterangan resminya.

Baca juga: Pertamina Buka Beasiswa Sobat Bumi 2024 untuk Mahasiswa, Ini Syaratnya

Kegiatan tersebut juga menjadi kampanye untuk lebih peduli terhadap lingkungan pesisir dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Berbagai pihak juga ikut terlibat dalam kegiatan tersebut di mana jumlah peserta mencapai 53 orang.

Peserta terdiri dari pekerja TPPI, pekerja PT Pertamina Patra Niaga FT Tuban, Pemerintah Kecamatan Jenu, Pemerintah Desa Tasikharjo, Komando Rayon Militer Jenu, Kepolisian Sektor Jenu, Karang Taruna Tasikharjo, Pokdarwis Tanjung Asri, dan KUB Tanjung Awar-Awar.

Baca juga: 85 Desa Energi Berdikari Pertamina Sukses Tekan 729.000 Ton Emisi Karbon

Ketua KUB Tanjung Awar-Awar Rusdi menyampaikan, sejak TPPI hadir dan melakukan pemberdayaan, kelompoknya menjadi lebih aktif dan ikut dalam kegiatan peduli lingkungan.

"Salah satunya adalah pembersihan pantai hari ini. Apalagi kami telah dibantu dengan pembangunan tempat bilas nelayan," ujar Rusdi.

Setelah pembersihan pantai, acara dilanjutkan dengan penanaman pohon secara simbolis oleh Senior Manager Operation & Manufacture TPPI, Kepala Desa Tasikharjo, Komandan Rayon Militer Jenu, dan perwakilan dari Pemerintah Kecamatan Jenu.

Baca juga: BPK: Ada Penyimpangan Berindikasi Tindak Pidana yang Rugikan Negara di Kemenakertrans dan Pertamina

Kepala Desa Tasikharjo Damuri mengucapkan banyak terima kasih atas kolaborasi kedua perusahaan dalam menjaga lingkungan di desa tersebut.

Dia menyampaikan, Pantai Panduri adalah pantai yang indah dan sudah terkenal di kancah wisata nasional.

"Dengan adanya acara ini, tentu kami lebih semangat dalam menciptakan Desa Tasikharjo yang bersinar, bersih, indah, aman, dan religius," papar Damuri.

Baca juga: Pertamina Tambah Gas LPG sebanyak 41.007 Metrik Ton

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com