Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Hanya Ibu, Ayah Berperan Penting Cegah Stunting pada Anak

Kompas.com - 09/08/2023, 16:00 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com - Duta Action Against Stunting Hub (AASH) Indonesia Raania Amaani menyatakan, peran ayah dalam keluarga sangat penting untuk mencegah stunting pada anak.

Dia menuturkan, ayah dan ibu harus memiliki pemahaman yang sama bahwa mendidik, merawat anak, dan memberikan nutrisi yang baik merupakan tugas bersama.

"Uangnya jangan dipakai untuk beli rokok, karena harga rokok bisa dapat telur banyak untuk nutrisi anak," kata Raania sebagaimana dilansir Antara, Selasa (8/8/2023).

Baca juga: Peduli Stunting, Ketua Bhayangkari Sulbar Fokus Pangan Olahan Kebutuhan Medis

Raania mengatakan, peran aktif ayah dalam pengasuhan anak juga dapat membantu memastikan anak mendapatkan asupan nutrisi yang cukup dan menciptakan lingkungan yang sehat bagi keluarga.

"Kami (AASH) perhatian sekali dengan yang namanya stunting, sehingga bapak dan ibu harus saling bekerja sama melawan stunting," ucap Raania.

Sementara, Ketua Tim Edukasi dan Shared Value AASH Indonesia Rita Anggorowati menyampaikan, dukungan suami sangat berperan dalam mencegah stres pada ibu.

Dia menambahkan, sosialisasi terkait peran ayah dalam pengasuhan anak juga perlu dilakukan.

"Dengan dukungan dan keterlibatan ayah, keluarga dapat bekerja sama untuk memberikan lingkungan yang sehat dan penuh kasih sayang bagi anak-anak," papar Rita.

Baca juga: Lampaui Nasional, Jaktim Targetkan Nol Stunting pada 2024

AASH bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Lombok Timur untuk menguatkan program percepatan penurunan stunting dengan melibatkan keluarga, utamanya peran ayah.

Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Timur Juaini Taofik mengingatkan pentingnya peran ayah dalam pencegahan stunting.

Dia meminta agar para ayah tidak perlu malu menggendong anaknya atau melaksanakan pekerjaan rumah tangga.

"Bisa jadi stunting itu terjadi karena ibu bekerja terlalu berat, sehingga asupan gizi untuk anaknya kurang diperhatikan, lebih-lebih saat istri sedang menyusui itu harus dijaga betul, bahkan sejak mengandung," tutur Juaini.

Juaini berharap, melalui studi AASH ini akan semakin banyak masyarakat yang mengenal langkah-langkah untuk mencegah stunting dan menerapkannya dalam keseharian masyarakat.

Baca juga: Pencegahan Stunting Penting Capai Visi Indonesia Emas 2045

Mari berkontribusi langsung dalam upaya mencegah dan mengatasi masalah STUNTING di Indonesia. Ikut berdonasi dengan klik Kompas.com Jernih Berbagi.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BUMN Patungan Bangun Sistem Penyediaan Air di Bandung, Bisa Langsung Diminum

BUMN Patungan Bangun Sistem Penyediaan Air di Bandung, Bisa Langsung Diminum

BUMN
Dewan Air Dunia Dorong Infrastruktur Air Bersih di Daerah Tertinggal

Dewan Air Dunia Dorong Infrastruktur Air Bersih di Daerah Tertinggal

Pemerintah
AHY Ajak Seluruh Pihak Jaga Air Bersih yang Makin Terbatas

AHY Ajak Seluruh Pihak Jaga Air Bersih yang Makin Terbatas

Pemerintah
Mahasiswa Asing Lestarikan Warisan Dunia di Situs Manusia Purba Sangiran

Mahasiswa Asing Lestarikan Warisan Dunia di Situs Manusia Purba Sangiran

Pemerintah
Jualan Karbon Kredit dari Alam, RI Bisa Untung Rp 112,5 Triliun Per Tahun

Jualan Karbon Kredit dari Alam, RI Bisa Untung Rp 112,5 Triliun Per Tahun

Pemerintah
Lestarikan Warisan Budaya, Kemendikbudristek Luncurkan IHA

Lestarikan Warisan Budaya, Kemendikbudristek Luncurkan IHA

Pemerintah
Indonesia Inisiasi 'Global Water Fund' Danai Pengelolaan Air

Indonesia Inisiasi "Global Water Fund" Danai Pengelolaan Air

Pemerintah
WWF: Bukan Hanya Diskusi, tapi Rencana Aksi dan Integrasi

WWF: Bukan Hanya Diskusi, tapi Rencana Aksi dan Integrasi

Pemerintah
Para Kepala Negara Didorong Masukkan Hak Air dalam Konstitusi

Para Kepala Negara Didorong Masukkan Hak Air dalam Konstitusi

Pemerintah
Indonesia Bisa Jadi Pemimpin Industri Penyimpanan Karbon di ASEAN

Indonesia Bisa Jadi Pemimpin Industri Penyimpanan Karbon di ASEAN

Pemerintah
Tahura Ngurah Rai dalam WWF ke-10, Restorasi Berkelanjutan yang Berhasil

Tahura Ngurah Rai dalam WWF ke-10, Restorasi Berkelanjutan yang Berhasil

Pemerintah
Jadi Pembicara WWF Bali, AHY Bahas Tantangan Pengelolaan Air

Jadi Pembicara WWF Bali, AHY Bahas Tantangan Pengelolaan Air

Pemerintah
Taksonomi Keuangan Berkelanjutan Masih Punya Celah 'Greenwashing'

Taksonomi Keuangan Berkelanjutan Masih Punya Celah "Greenwashing"

LSM/Figur
Elon Musk Singgung soal Alien dan Desalinasi Saat Jadi Pembicara World Water Forum

Elon Musk Singgung soal Alien dan Desalinasi Saat Jadi Pembicara World Water Forum

Pemerintah
Jokowi Perkenalkan Prabowo sebagai Presiden Terpilih Saat Buka World Water Forum

Jokowi Perkenalkan Prabowo sebagai Presiden Terpilih Saat Buka World Water Forum

Pemerintah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com